Headline

Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.

Ibu di Cianjur Terharu Anaknya yang ABK Digendong Jokowi

Benny Bastiandy
08/2/2019 19:35
Ibu di Cianjur Terharu Anaknya yang ABK Digendong Jokowi
(. Foto: Laily Rachev - Biro Pers Sekretariat Presiden)

SEORANG warga Cianjur, Reni, merasa sangat bersyukur karena putra kesayangannya yang bernama Rafi Ahmad Fauzi, seorang anak  berkebutuhan khusus (ABK) mendapatkan kesempatan digendong oleh Presiden Joko Widodo.

Seorang anak laki-laki berteriak memanggil Presiden Joko Widodo saat Presiden menyambangi Pondok Pesantren Al-Ittihad, Cianjur, Jawa Barat, Jumat (8/2).

"Pak..Pak...Bapak" ujar anak laki-laki yang kemudian diketahui bernama Rafi Ahmad Fauzi itu.  

Belum direspons oleh sang Presiden, Rafi pun tak patah arang terus berteriak sambil melambaikan bendera merah putih di tangannya. Teriakan Rafi pun akhirnya menarik perhatian Presiden.

"Sini," panggil Presiden Jokowi.  

Rafi yang tengah digendong kemudian bergerak ke arah Presiden dan langsung meminta gendong dan memeluknya.  


Baca juga: Jokowi Heran Dituding Kriminalisasi Ulama


Saat digendong, Rafi berucap, "Foto, foto".

Momen tersebut pun diabadikan lewat kamera ponsel oleh ibunda Rafi. Menurut pengakuan ibundanya, Rafi merupakan ABK. Sejak lama anak berusia 8 tahun itu mengidolakan Presiden Jokowi.

"Sudah tahu (Presiden Jokowi), sering lihat di YouTube, suka teriak-teriak sendiri kepingin ketemu, kepingin salaman," ujar Reni, ibunda Rafi kepada wartawan.

Mengetahui rencana kedatangan Presiden Jokowi ke Cianjur, Reni pun mengatakan Rafi sudah bangun sejak subuh menantikan kedatangan idolanya tersebut.

"Biasanya dia enggak pernah bangun subuh, tapi hari ini enggak tahu kenapa dia bangun subuh. Padahal belum makan, belum apa, mau ketemu Pak Jokowi, katanya," ucap Reni.

Ibunda Rafi pun tak kuasa menahan harunya, dan mengucapkan terima kasih kepada Presiden Jokowi yang telah mengabulkan keinginan putranya untuk bertemu.

"Saya cuma mau bilang terima kasih banyak bisa mengabulkan keinginan anak saya," ujar Reni. (Ant/OL-1)

 

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya