Headline

Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.

Pastor di Kota Cirebon Ajak Hidup Damai di Tengah Perbedaan

Nurul Hidayah
25/12/2018 16:45
Pastor di Kota Cirebon Ajak Hidup Damai di Tengah Perbedaan
(ANTARA)

KEGIATAN misa natal berjalan aman di Kota Cirebon, Jawa Barat. Umat kristiani diminta untuk selalu hidup damai di tengah-tengah perbedaan.

Berdasarkan pantauan di Gereja Santo Yusup, Kota Cirebon, misa natal sudah berlangsung sejak Senin (24/12) sebanyak 2 kali. Misa natal
dilanjutkan pada Selasa (25/12) yang dilakukan sebanyak 4 kali, yaitu pagi, siang, sore dan malam hari.

Pada misa natal semalam, Senin (24/12) Pastor Krisyanto meminta kepada seluruh umat Kristiani untuk selalu bisa hidup damai di tengah-tengah perbedaan. "Karena sesungguhnya tidak ada perbedaan sedikit pun di antara kita. Sekalipun berbeda agama, suku, bangsa, dan lainnya," ungkap Krisyanto.

Pengurus Gereja Santo Yusup, Andi Lie, menyambut baik pengamanan yang dilakukan bersama antara Kepolisian RI dalam hal ini Polres Cirebon Kota bekerja sama sejumlah ormas. "Kami bahu membahu mengamankan perayaan Natal malam ini," ungkap Andi Lie.

Wali Kota Cirebon Nashrudin Azis bersama dengan wakil Wali Kota Cirebon Eti Herawati yang meninjau misa malam natal di sejumlah gereja juga berterima kasih kepada aparat keamanan yang sudah bertugas dengan baik. Berkat mereka pula, perayaan Natal berjalan dengan lancar dan damai.

Azis juga berterima kasih kepada seluruh warga Kota Cirebon yang telah berupaya bersama-sama agar perayaan Natal di 'Kota Wali' bisa tetap  berjalan dengan damai dan lancar. "Kita semua berharap kondusivitas ini bisa terjaga terus," ungkap Azis. (A-2)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya