Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
SEORANG warga di Kabupaten Pidie Jaya, Aceh, mengaku panik karena sekitar satu bulan lantai rumah yang ditempatinya terasa panas diduga akibat munculnya energi panas bumi.
"Rumah Ali Basyah Saad di Desa Panteraja, Kecamatan Panteraja, Pidie Jaya, dilaporkan masyarakat setempat terasa panas ketika disentuh permukaan lantainya," ucap Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Aceh, Teuku Ahmad Dadek, di Banda Aceh, Rabu (12/12).
Meski lantai rumah terasa panas, lanjut dia, pemilik rumah memilih tetap bertahan menempati rumah itu bersama keluarganya, dan menjalani kehidupan sehari-hari dengan normal seperti penduduk lainnya hingga kini.
Ia mengaku suhu panas pada titik tertentu di permukaan bumi lazimnya diakibatkan adanya creck atau rekahan yang menembus ke lapisan dalam bumi.
Dari peristiwa tersebut, kemungkinan besar adanya gas rawa atau disebut juga dengan gas dangkal yang menembus hingga ke permukaan bumi, dan kejadian ini tidak berlangsung lama.
"Biasanya, fenomena alam ini akan hilang dengan sendirinya. Jika panas tak berkurang, dan cenderung semakin panas. Atau adanya gejala-gejala lain yang dirasa sangat berhaya, maka perlu segera dilaporkan kembali," terang dia.
Melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pidie Jaya, Dadek mengklaim, telah melakukan pemantauan di sekitar area rumah ini, dan berkoordinasi instansi terkait, seperti Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG), dan Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Aceh.
"Untuk mematikan apa yang terjadi, pihak ESDM akan menurunkan tim untuk melakukan pengecekan, dan mempelajari lebih lanjut," katanya.
Pemerintah pusat menilai, dewasa ini terdapat berbagai penolakan di tengah-tengah warga setempat terkait potensi energi terbarukan, seperti panas bumi atau geothermal di Sumatra Barat akibat mereka belum paham akan potensi energi ini.
"Apakah ini masalah pengertian panas bumi yang tidak pas, atau ada hal lain membuat mereka menentang. Ini yang harus kita cari akar masalahnya. Benar atau tidak masyarakat mengerti tentang panas bumi. Jangan sampai pengertian masyarakat terbatas kepada penolakan," ujar Wakil Menteri ESDM, Arcandra Tahar. (OL-1)
Energi panas bumi yang dikelola PGE dipandang mampu menjaga keandalan sistem kelistrikan sekaligus mendukung peningkatan bauran EBT nasional.
PEMBANGKIT Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) Wayang Windu telah memainkan peran penting dalam pasokan listrik Indonesia selama beberapa dekade terakhir.
PANAS bumi bisa menjadi motor penggerak utama dalam pengembangan energi baru dan terbarukan (EBT) di Indonesia.
INDUSTRI panas bumi memiliki prospek baik dalam mendukung pencapaian target pemerintah dalam memperluas kapasitas pembangkit listrik energi baru dan terbarukan (EBT).
Hadir solusi gabungan yang dirancang untuk mengoptimalkan produksi energi panas bumi dan memajukan pengoperasian berkelanjutan.
Fluida ini bisa memicu gempa sekaligus menjadi sumber energi panas bumi yang lebih besar dari sistem konvensional. Sehingga pemetaan lokasinya menjadi sangat penting.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved