Headline
Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.
Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.
Kumpulan Berita DPR RI
CALON Wakil Presiden Ma'ruf Amin menyerukan agar seluruh masyarakat Sumatra Utara khususnya dan masyarakat Indonesia pada umumnya tetap menjaga persatuan.
Seruan ini disampaikannya saat menghadiri Maulid Nabi Besar Muhammad SAW di Gedung Medan International Convention Center (MICC), Jalan Gagak Hitam, Medan, Sumatra Utara, Selasa (20/11).
Dalam sambutannya Ma'ruf mengajak umat Muslim mencontoh Nabi Muhammad. Karena keteladanannya patut dicontoh.
"Nabi Muhammad tokoh tiada tara di dunia ini. Karena beliau telah mengubah, masyarakat jahiliyah menjadi masyarakat yang khairu ummah," katanya di hadapan ribuan kaum muslimin Sumatra Utara.
Ma'ruf juga mengajak masyarakat untuk bertoleransi. Termasuk kepada pihak-pihak yang berbeda partai dan berbeda dukungan capres dan cawapres.
Mar'uf Amin mengatakan meskipun berbeda dukungan politik, namun seluruh masyarakat harus tetap memahami bahwa persatuan adalah hal yang harus dijaga.
"Jaga persatuan dan keutuhan bangsa, jangan sampai karena kita ingin menang tapi mengabaikan persatuan," katanya.
Maruf mengatakan, dalam upaya pemenangan juga ia berharap agar seluruh pihak mengedepankan hal-hal yang positif.
"Kita harus memenangkan pilpres di Sumatra Utara tapi kita harus tetap santun, menjaga jangan sampai ada hoaks, fitnah yang merusak persaudaraan kita," pungkasnya.
Baca juga: Maulid Nabi di Medan, Amin: Umat jangan Bertengkar meski Beda Capres
Di akhir sambutan Ma'ruf mengalungkan surban kepada Yusuf Mansur dan Bobi Nasution (menantu Jokowi). Dia juga memberikan tanda jika Yusuf Mansur masuk menjadi pendukung Jokowi - Ma'ruf Amin.
Kepada wartawan seusai acara peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW, Ma'ruf Amin mengaku optimis akan meraih kemenangan besar di Pemilu Presiden 2019 bersama Joko Widodo.
"Saya yakin kami akan meraih kemenangan di Sumut dengan dukungan sebesar 70%," katanya menjawab pertanyaan wartawan saat akan meninggalkan gedung MICC Medan.
Adanya deklarasi dukungan dari berbagai kelompok relawan hampir setiap hari, itu yang mendasari keyakinan mantan Rois Am Pengurus Besar Nahdlatul Ulama tersebut.
Minggu lalu setidaknya ada tiga kelompok relawan yang dideklarasikan, sedangkan dalam pekan ini terdapat dua.
"Insya Allah kami akan menang. Saya meminta dukungan," tegasnya.
Di antara tokoh yang hadir pada acara itu adalah mantan Gubernur Sumut, Tengku Erry Nuradi, Wali Kota Medan, Dzulmi Eldin, dan menantu Presiden Jokowi, Bobby Nasution; serta besan Jokowi yang juga anggota DPRD Sumut, Doli Sinomba Siregar. (Ol-3)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved