Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
WALI Kota Surakarta, Jawa Tengah, FX Hadi Rudyatmo tidak mengizinkan ruang terbuka di kota itu digunakan untuk kegiatan politik, sebelum masa kampanye tiba.
Penegasan itu disampaikan Rudy menanggapi pertanyaan wartawan terkait rencana deklarasi kelompok relawan Garda Jokowi di Lapangan kota Barat pada 20 September 2018.
"Kita menjaga komitmen. Mau deklarasi silahkan di ruang tertutup atau kalau mau di ruang terbuka tunggu saat kampanye tanggal 23," katanya di Balai Kota setempat, Selasa (18/9).
Rencana deklarasi itu sebelumnya juga mendapatkan penolakan dari The Islamic Study and Action Center (ISAC) dengan alasan untuk menjaga kondusivitas, keamanan, dan kenyamanan masyarakat Solo dan sekitarnya. Di samping itu, Lapangan Kota Barat merupakan fasilitas umum yang sebaiknya sebelum tahapanan kampanye tidak diselenggarakan acara-acara berbau politik. Apalagi, mendukung salah satu capres/cawapres.
Rudy menjelaskan, memang sejak awal sudah ada komitmen di Kota Surakarta, sebelum tahapan kampanye resmi dimulai, tidak ada kegiatan bernuansa politik dalam bentuk apapun yang dilakukan di ruang terbuka. Ia meminta semua pihak tetap menjaga komitmen tersebut agar suasana tetap kondusif.
"Kalau sudah masa kampanye silahkan, asal ada izin boleh dipakai selama itu bukan white area. Tapi harus tetap melihat jadwal," katanya.
Satu hal lagi, lanjut Rudy, kegiatan kampanye harus dilakukan dengan tertib, damai, tidak saling menyudutkan, dan saling mengejek.
"Yuk ciptakan Solo yang damai dalam rangka Pemilu legislatif dan presiden," katanya. (OL-3)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved