Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
TENAGA Kerja Asing (TKA) di Provinsi Bangka Belitung (Babel) bekerja di sektor tambang pasir timah dan perkebunan sawit.
Pengawasan Orang Asing Dinas Tenaga Kerja Provinsi Bangka Belitung (Babel) Supri, Kamis (3/5), mengatakan pihaknya terus melakukan pengawasan terharap para TKA sesuai Tupoksi. "Kita melakukan pengawasan sesuai Tupoksi," kata Supri.
Selam ini menurut Supri, mereka selalu melakukan pembinaan terhadap keberadaan TKA di sejumlah perusahaan baik itu perusahaan tambang maupun perkebunan kelapa sawit.
"Saat ini masih banyak perusahaan yang mempekerjakan TKA belum melapor, bukan tidak melapor," ujarnya.
Mengenai berapa besar penghasilan TKA yang bekerja di Babel, di akuinya secara detail pihak tidak mengetahui sebab itu semua tertuang dalam kontrak antara pihak perusahaan dan TKA.
"Berapa besaranya kita tidak tahu pasti, itu tergantung pada kontraknya, yang pasti diatas pekerja lokal," terang dia.
Sementara, Kepala seksi (kasi) Infokim Kantor Imigrasi Pangkalpinang. Provinsi Bangka Belitung (Babel). Adi Priyanto mengatakan jumlah TKA di Babel tahun 2018 sebanyak 577 orang.
"Di Babel ini TKA nya ada 577 orang, mereka tersebar di 6 kabupaten/1 Kota," kata Adi.
Adi menyebutkan hingga saat ini belum di temukan adanya TKA yang menyalahi izin tinggal, memang sebelumnya di tahun 2017 ada 30 TKA yang di deportasi kareta menyalahi izin tinggal.(A-5)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved