Headline

Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.

Tenaga Kerja Asing Sering Gunakan Visa Kunjungan

Cikwan Suwandi
02/5/2018 15:35
Tenaga Kerja Asing Sering Gunakan Visa Kunjungan
(Ist)

KEPALA Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Kabupaten Karawang, Jawa Barat,  Ahmad Suroto mengakui sering menemukan tenaga kerja asing (TKA) bekerja dengan visa kunjungan. 

"Beberapa kali kita tindak dan melakukan sanksi itu para TKA yang hanya memiliki visa kunjungan," ungkap Ahmad Suroto kepada Media Indonesia, Rabu (2/5) 

Kendati tidak menyebutkan jumlahnya, TKA dengan menggunakan visa kunjungan itu sering ditemukan di sejumlah kawasan industri di Karawang ketika pihaknya melakukan penyisiran bersama tim pengawasan orang asing. 

Menurut Suroto, pengawasan TKA di Karawang tidak begitu sulit. Mereka mudah sekali terlacak oleh tim pengawas. Karena sejumlah perusahaan mengikuti aturan untuk melaporkan TKA-mereka ke Dinaskertrans. 

"Nggak ada kesulitan atau masalah. Menurut saya pengawasan di Karawang ini tidak ada kendala. Karena mereka (perusahaan) sudah menyetorkan data (TKA) kepada kami sehingga sangat mudah, " ujarnya.

Jumlah TKA di Karawang disebutkan Suroto saat ini mencapai 2.353 TKA. Mereka bekerja berdasarkan Permenaker 35 tahun 2015.

"Rata-rata TKA di Karawang ini sesuai dengan aturan. Mereka siap untuk transfer ilmu untuk SDM kita. Dan jabatanya sesuai dengan aturan kita, " ujarnya. (A-5)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Agus Triwibowo
Berita Lainnya