Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
SEBANYAK 142.116 warga di Kabupaten Lamongan, Jatim, belum melakukan perekaman KTP-elektronik. Kondisi tersebut, membuat warga bisa kehilangan hak pilih dalam pemilihan gubernur (Pilgub) mendatang.
Untuk mepercepat perekaman petugas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) akan mendatangi sejumlah kawasan kantung TKI di kabupaten setempat. "Iya, hingga saat ini masih ada 142.116 warga yang belum melakukan perekaman," kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Pemkab Lamongan, Sugeng Wibowo, kepada Media Indonesia, Minggu (15/4).
Pihak Dukcapil, kata Sugeng Wibowo, akan melakukan sejumlah langkah agar warga segera memiliki KTP-E dan bisa memberikan hak pilih pada Pilgub mendatang. Di antaranya, dengan program jemput bola ke sejumlah sekolah, desa, serta kecamatan.
Disamping itu juga mengiatkan program Gerakan Mengurus Administrasi Kependudukan Langsung (Gemilang). Termasuk, juga terus melakukan perbaikan pelayanan di Kantor Dinas Dukcapil.
Pada kesempatan itu, Sugeng juga mengimbau bagi TKI yang belum melakukan perekaman dan telah pulang ke kampung halaman diharapkan segera datang ke kantor kecamatan untuk melalukan perekaman. Selain itu, untuk mempercepat proses perekaman, pada hari libur, petugasnya juga akan tetap bekerja. Termasuk akan lakukan jemput bola di sejumlah kawasan yang banyak TKI, yakni di Kecamatan Paciran. (A-5)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved