Headline
Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.
Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.
Kumpulan Berita DPR RI
BADAN Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mengimbau masyarakat yang tinggal di 2 kecamatan di Pangkalpinang, Provinsi Bangka Belitung (Babel) untuk waspada musibah banjir rob. Pasalnya fenomena Super moon akan menambah ketinggian air laut.
Kepala BPBD Kota Pangkalpinang. Mikron Antariksa mengatakan berdasarkan informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kelas I Pangkalpinang, curah hujan di Pangkalpinang masih ekstrem hingga Februari mendatang
Curah hujan ekstrem ini, lanjutnya akan diperparah dengan fenomen Super moon dimana saat itu pasang air laut akan bertambah sehingga 2 kecamatan di Pangkalpinang rentan mendapatkan kiriman banjir rob.
"Dua kecamatan di kita ini langganan banjir, jika hujan lebat, ditambah dengan pasang air laut karena fenomena Super moon yang mencapai 2,5 meter, rentan banjir rob,"kata Mikron. Hal itu juga disebabkan dua kecamatan tersebut, Taman Sari dan Bukit Intan lebih rendah dari permukaan laut.
"Di dua kecamatan itu ada tujuh kelurahan dengan jumlah penduduk mencapai 4.000 orang, makanya kita minta untuk waspada, kemungkinan terjadinya banjir rob tersebut,"ujarnya.
Mikron menambahkan pihaknya sudah menyiapkan 120 Satuan Reaksi Cepat (SRC) di tambah dengan personil dari TNI/Polri.
"Kita sudah antisipasi, dan kita siap turun bersama, personil peralatan, logistik, posko serta jalur evakuasi sudah kita siapkan,"ungkap dia.(OL-3)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved