Headline

BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.

Ustadz Abdul Somad Akhirnya Diizinkan Berdakwah di Bali.

Arnoldus Dhae
08/12/2017 21:02
Ustadz Abdul Somad Akhirnya Diizinkan Berdakwah di Bali.
(Ist)

SUASANA di Hotel Aston Denpasar, terkait penolakan kedatangan Ustadz Abdul Somad oleh sejumlah ormas di Bali, kini mulai kondusif. Setelah diadaikan mediasi dan negosiasi yang cukup panjang, akhirnya Ustadz Abdul Somad diizinkan untuk menggelar safari dakwah di Bali.

Setelah berjalan alot dan difasilitasi oleh Kapolresta Denpasar, Komisaris Besar Hadi Purnomo, Ustadz Abdul Somad menemui massa demonstran. Di hadapan massa demonstran, Ustadz Abdul Somad memenuhi keinginan mereka.

Lagu Indonesia Raya dinyanyikan. Bahkan, dengan khidmat, Ustadz Abdul Somad menyanyikan lagi tersebut.

Baca: Ormas Bali Kepung Ustadz Abdul Somad di Aston Hotel Denpasar

Usai menyanyikan lagu Indonesia Raya, Ustadz Abdul Somad memekikkan NKRI Harga Mati. Hadi Purnomo menjelaskan, apa yang terjadi sesungguhnya adalah miss komunikasi belaka antara massa demonstran dengan Ustadz Abdul Somad.

"Itu miss komunikasi saja. Tadi kita sudah cairkan dan clear semua," kata Hadi di Hotel Aston Denpasar, Jumat 8 Desember 2017.

Menurutnya, massa terprovokasi informasi yang berkembang di media sosial mengenai sepak terjang Ustadz Abdul Somad. "Tadi ustadz juga berjanji akan memberi ceramah yang menyejukkan mengenai keberagaman dan perbedaan," jelasnya.

Hadi menilai massa termakan hoax lantaran menyebut Ustadz Abdul Somad tidak pro kepada NKRI. "Tadi buktinya beliau ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya. Saya yakin beliau NKRI seratus persen," tandasnya.

Untuk itu, ia meminta kepada semua pihak untuk tetap tenang menyikapi persoalan ini. "Ini isunya menjurus SARA. Semua harus menyikapinya dengan bijak. Sudah clear semua, Ustadz Abdul Somad dipersilakan safari dakwah di Bali dalam rangka Maulid Nabi Muhammad SAW," pungkas Kapolresta Hadi Purnama.(OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Soelistijono
Berita Lainnya