Headline

Senjata ketiga pemerataan kesejahteraan diluncurkan.

Fokus

Tarif impor 19% membuat harga barang Indonesia jadi lebih mahal di AS.

Antisipasi Lonjakan Pemudik, Polres Karawang mulai Rekayasa Lalu Lintas

Antara
08/6/2018 23:20
Antisipasi Lonjakan Pemudik, Polres Karawang mulai Rekayasa Lalu Lintas
(Antara)

POLRES Kabupaten Karawang, Jawa Barat, mulai melakukan rekayasa lalu lintas menyusul mulai ramainya pemudik yang menggunakan sepeda motor dan mobil pribadi di jalan arteri Karawang, Jumat (8/6) malam.

"Arus pemudik di jalan Arteri sepertinya sudah ramai. Jadi dilakukan rekayasa lalu lintas," kata Kapolres setempat, AKBP Slamet Waloya, di Karawang.

Rekayasa lalu lintas itu dilakukan di pertigaan Tanjungpura, yakni dengan cara menutup akses yang menuju wilayah perkotaan. Selanjutnya, pengendara diarahkan melewati jalan Lingkar By Pass Karawang untuk selanjutnya menuju akses jalur Pantura.

Pihak kepolisian melakukan rekayasa lalu lintas seperti itu agar arus lalu lintas yang cukup padat di wilayah perkotaan tidak terganggu atau tidak bertambah padat.

"Rekayasa lalu lintas ini bertujuan untuk menekan kemacetan," kata kapolres.

Sesuai dengan pantauan, pada H-7 atau pada Jumat malam, kondisi arus lalu lintas di jalan Arteri Karawang cukup ramai.
Pemudik yang menggunakan sepeda motor dan mobil pribadi banyak yang melintasi jalan Arteri Karawang-Cikampek.

Begitu juga dengan kondisi Terminal Klari, pada Jumat malam sudah dipadati pemudik. (Ant/OL-1)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya