Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
LIBUR Hari Raya Natal 2025 dimanfaatkan ribuan warga untuk berwisata ke Taman Margasatwa Ragunan (TMR), Jakarta Selatan. Hingga Kamis sore, tercatat sebanyak 50.211 pengunjung memadati kawasan kebun binatang tersebut.
Kepala Humas TMR, Wahyudi Bambang, menjelaskan bahwa data pengunjung dihimpun hingga pukul 16.30 WIB. Dari jumlah tersebut, 14.116 orang merupakan anak-anak, sementara 36.095 lainnya adalah pengunjung dewasa.
"Lonjakan kunjungan juga terlihat dari jumlah kendaraan yang masuk ke area Ragunan. Tercatat 3.316 mobil, 5.342 sepeda motor, 295 sepeda, serta 35 unit bus yang mengangkut rombongan wisatawan," kata dia dilansir dari Antara, Kamis (25/12).
Selain area utama, sejumlah wahana khusus juga diminati pengunjung. Pusat Primata Schmutzer dikunjungi oleh 2.161 orang, sedangkan Taman Satwa Anak menarik 2.719 pengunjung.
Capaian tersebut melampaui perkiraan awal pengelola yang sebelumnya menargetkan 50 ribu pengunjung selama Hari Natal. Ke depan, pihak Ragunan memperkirakan jumlah wisatawan akan meningkat signifikan dan dapat mencapai 80 ribu orang pada perayaan Tahun Baru 2026.
Untuk menyemarakkan masa libur Natal dan Tahun Baru (Nataru), pengelola menghadirkan berbagai atraksi satwa, salah satunya kegiatan pemberian pakan (feeding animal) dengan tema khusus Nataru. Kegiatan ini digelar di sejumlah titik, seperti Pusat Primata Schmutzer, kandang jerapah, harimau Sumatra, kudanil, pelikan, gajah Sumatra, hingga buaya muara.
Taman Margasatwa Ragunan tetap beroperasi selama periode libur Nataru, mulai 25 Desember 2025 hingga 4 Januari 2026, dengan akses masuk melalui Pintu Utara dan Pintu Barat.
Guna mengantisipasi kepadatan kendaraan, pengelola menyiapkan 10 lokasi parkir dengan kapasitas hingga 6.000 mobil dan 12.000 sepeda motor. Selain itu, jam operasional juga diperpanjang, yakni mulai pukul 06.00 hingga 16.30 WIB, lebih awal dibandingkan hari biasa yang dimulai pukul 07.00 WIB. (Ant/Z-10)
PT Taman Impian Jaya Ancol (TIJA) Tbk mencatat total kunjungan wisatawan ke kawasan Ancol mencapai 43.500 orang pada libur Hari Raya Natal 2025, Kamis (25/12).
Tujuan ucapan selamat Natal ini untuk menyampaikan kasih dan kepedulian, menguatkan hubungan keluarga, persahabatan, dan kasih sayang, mendoakan damai, sukacita
Presiden Prabowo menyampaikan ucapan Natal 2025 kepada umat Kristiani di Indonesia serta mendoakan korban bencana Sumatra
Presiden Prabowo menyampaikan ucapan Natal 2025 dan mengajak masyarakat memperkuat persatuan nasional serta solidaritas sosial.
Mobilitas masyarakat selama libur panjang akhir tahun di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, dipastikan meningkat dan berimbas pada peningkatan volume sampah yang ada.
Setelah dua tahun ditangguhkan demi solidaritas terhadap warga Gaza, perayaan Natal akhirnya kembali berlangsung di Bethlehem. Namun warga harus melewati pos pemeriksaan Israel untuk masuk.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved