Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
PT Jakarta Propetindo (Jakpro) bakal mengintegrasikan Stasiun LRT Jakarta Manggarai dengan Stasiun KRL Manggarai. Direktur PT LRT Jakarta Hendri Saputra menyampaikan, koneksi akan dibuat dengan menghubungkan dua stasiun tersebut dengan sebuah jembatan layang (skybridge).
Seperti diketahui, saat ini Jakpro sedang melakukan pembangunan LRT Jakarta Fase 1B Velodrome-Manggarai. Stasiun LRT Manggarai akan berada di atas pertigaan Jalan Minangkabau.
"Untuk itu nanti akan dihubungkan dengan sebuah 'skybridge'. Ini akan cukup panjang sekitar 300 meter," kata Hendri dalam FGD Pengaruh Trase LRT Jakarta Velodrome-Manggarai Terhadap Integrasi Transportasi di Jakarta yang diselenggarakan Dewan Transportasi Kota Jakarta (DTKJ).
Baca juga : Lanjut Hingga Manggarai, Headway LRT Jakarta Direncanakan Jadi 5 Menit
Hendri mengatakan, konsep 'skybridge' tersebut akan memiliki fungsi campuran dengan adanya retail.
"Jadi nantinya akan lebih nyaman pengguna saat berpindah moda. Skybridge ini juga akan dilengkapi dengan eskalator dan tangga," ujar Hendri.
'Skybridge' ini juga akan mengkoneksikan penumpang LRT Jakarta dengan TransJakarta di Terminal Manggarai. Sementara itu, pembangunan LRT Jakarta Fase 1B Velodrome-Manggarai sudah dimulai pada 30 Oktober lalu. Ia menargetkan pembangunan LRT Jakarta Fase 1B selesai pada 2026.
Sementara itu, targetnya pada 2024, Stasiun Rawamangun sudah terbangun dan Jakpro dapat melaksanakan uji lintas. (Z-4)
PT LRT Jakarta memutuskan memperpanjang jam operasional hingga pukul 02.00 WIB pada malam pergantian Tahun Baru 2026.
Terintegrasi itu tidak hanya antar "backbone" atau tulang punggung transportasi saja seperti kereta api, MRT, BRT dan Transjakarta.
Direktur Utama PT LRT Jakarta Roberto Akyuwen menjelaskan, akan ada 20 masinis baru yang akan mengoperasikan Rute Velodrome - Manggarai.
DIREKTUR Utama PT LRT Jakarta, Roberto Akyuwen optimistis pembukaan rute Velodrome–Manggarai tahun depan akan berdampak signifikan pada efisiensi subsidi yang selama ini digelontorkan.
PT KAI bekerja sama dengan Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) dan Balai Teknik Perkeretaapian (BTP) Jakarta, melakukan rampcheck terhadap layanan LRT Jabodebek.
Proyek pembangunan LRT Jakarta Fase 1B di kawasan Jalan Pramuka, Jakarta.
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta secara resmi meluncurkan sistem pembayaran QRIS Tap di Stasiun LRT Pegangsaan Dua, Jakarta Utara, pada Kamis (4/12).
Direktur Utama PT LRT Jakarta Roberto Akyuwen menjelaskan, akan ada 20 masinis baru yang akan mengoperasikan Rute Velodrome - Manggarai.
DIREKTUR Utama PT LRT Jakarta, Roberto Akyuwen optimistis pembukaan rute Velodrome–Manggarai tahun depan akan berdampak signifikan pada efisiensi subsidi yang selama ini digelontorkan.
GUBERNUR DKI Jakarta Pramono Anung menepis kabar yang menyebut tarif LRT Jakarta rute Velodrome–Manggarai sebesar Rp160 ribu per penumpang.
Melalui Peraturan Gubernur Nomor 33 Tahun 2025, masyarakat dari 15 golongan kini bisa menikmati layanan TransJakarta, MRT Jakarta, dan LRT Jakarta secara gratis.
Warga Jakarta berkesempatan menikmati tarif hanya Rp80 untuk naik transportasi umum pada Minggu, 5 Oktober 2025. Kebijakan ini dikeluarkan Pemprov Jakarta
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved