Headline

Presiden Trump telah bernegosiasi dengan Presiden Prabowo.

Fokus

Warga bahu-membahu mengubah kotoran ternak menjadi sumber pendapatan

MRT Diyakini akan Ubah Perilaku Berkendara

Candra Yuri Nuralam
15/3/2019 16:00
MRT Diyakini akan Ubah Perilaku Berkendara
(AFP)

KEHADIRAN Moda Raya Terpadu (MRT) Jakarta diyakini mampu mengubah perilaku berkendara masyarakat. Dari penggunaan kendaraan pribadi beralih ke angkutan massal.

"MRT yang digadang-gadang membawa peradaban baru ini memang berdampak pada banyak sisi," kata Kepala Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) Bambang Prihartono, Kamis (14/3).

Bambang menilai MRT bisa menghipnotis masyarakat untuk beralih ke transportasi umum. MRT diharapkan ditata secara rapih sebagaimana Peraturan Presiden nomor 55 tahun 2018 tentang Rencana Induk Transportasi Jabodetabek yang salah satu aspeknya stasiun MRT perlu memperhatikan pejalan kaki.

"Terdapat indikator kinerja utama yang harus tercapai. Salah satunya akses pejalan kaki untuk mendapatkan layanan angkutan umum massal maksimal sejauh 500 meter," tutur Bambang.

Ia menambahkan, munculnya moda transportasi jenis baru ini perlu disosialisasikan kepada masyarakat. Terutama tata cara berdiri di kereta cepat.

Baca juga: Warga Minta Tarif MRT tidak Lebih dari Rp10.000

Menurut Bambang, masyarakat belum terbiasa dengan kecepatan MRT. Selain itu, sistem pembayaran yang berbeda dari moda lainnya juga perlu di sosialisasikan.

"Rangkaian kereta MRT diharapkan bisa benar-benar mengubah masyarakat tidak hanya dalam menggunakan MRT namun juga bertransportasi secara umum," ujar Bambang.

Bambang berharap sebelum diluncurkan secara resmi ke publik, kajian pengoperasian MRT dilakukan secara matang. Jangan sampai, moda transportasi yang ditunggu-tunggu ini mengecewakan masyarakat.

"Integrasi menjadi kunci, dan ke depan layanan angkutan umum massal di Jabodetabek, tidak hanya terintegrasi secara fisik, namun juga secara sistem pembayaran serta jadwal layanan," pungkasnya. (Medcom/OL-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik