Headline
Indonesia optimistis IEU-CEPA akan mengerek perdagangan hingga Rp975 triliun.
Indonesia optimistis IEU-CEPA akan mengerek perdagangan hingga Rp975 triliun.
Tiga sumber banjir Jakarta, yaitu kiriman air, curah hujan, dan rob.
PENGAMANAN Asian Games yang dilakukan tim gabungan dari Polti, TNI, dan pemerintah dinilai sukses. Secara umum pengamanan berjalan lancar dan tidak ada gangguan keamanan yang cukup berarti.
Demikian disampaikan Kapolri Jenderal Tito Karnavian usai rapat bersama kesiapan closing ceremony, di Polda Metro Jaya (PMJ), Kamis (30/8).
"Penyelenggaraan Asian Games yang berhubungan dengan masalah keamanan relatif berjalan bagus, tidak ada kejadian significant yang berhubungan dengan para tamu, atlet, dan oficial,"cetus Tito.
Kesuksesan pengamanan Asian Games itu, diakui Tito, membuat pihaknya mendapat apresiasi dari berbagai kalangan. Hanya saja, memang ada sedikit gangguan kecil yang berhasil diatasi dengan baik.
"Apresiasi banyak diberikan berbagai kalangan termasuk untuk masalah keamanan. Ada kasus-kasus kecil seperti kehilangan ponsel ada tiga kasus, tapi bisa ketemu karena salah menaruh, bukan dicuri," ujar Tito.
Tito bersyukur karena selama Asian Games tidak terjadi gangguan keamanan yang significant. Hanya saja memang penyelenggaraan Asian Games masih empat hari lagi, sehingga perlu pengamanan ketat.
"Tidak ada gangguan keamanan significant dalam penyelenggaraan asian games. Masih ada empat hari lagi, beberapa cabang kita amankan. Titik utama kita cosing ceremony," pungkas Tito. (OL-3)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved