Headline

Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.

Ratusan Sekolah Gelar UN dengan Kertas dan Pensil

Gana Buana
23/4/2018 21:10
Ratusan Sekolah Gelar UN dengan Kertas dan Pensil
(MI/Dwi Apriani )

SEBANYAK 140 sekolah swasta di Kota Bekasi, Jawa Barat, masih melaksanakan Ujian Nasional Kertas dan Pensil (UNKP). 

Dinas Pendidikan Kota Bekasi menduga, pihak yayasan belum mampu mengadakan perangkat komputer untuk melakukan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK).

"Sekolah negeri pun masih menumpang, ada pula beberapa yang meminjam laptop pada wali murid,” kata Sekretaris Dinas Pendidikan Kota Bekasi, Inayatullah, Senin (23/4).

Inay mengaku, tahun ini melalui bagian perlengkapan Setda Kota Bekasi pihaknya memang sudah menganggarkan pembelian sekitar 3.030 unit perangkat komputer lengkap dengan jaringan dengan total anggaran Rp39 miliar. Namun, rencanannya perangkat tersebut akan disalurkan ke sekolah-sekolah negeri terlebih dahulu.

"Jadi baru sekitar 50 sekolah swasta yang melakukan ujian UNKP, sisanya sudah UNBK, namun untuk sekolah negeri sudah UNBK 100 %," jelas dia.

Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMP Kota Bekasi, Samsu menyampaikan, dari 31.706 siswa yang mengikuti UN sebanyak 9.588 siswa di antaranya masih menyelenggarakan UNKP. Siswa tersebut beras dari sekolah swasta. "Kalau negeri sudah UNBK semua," kata Samsu.

Samsu menyampaikan, meskipun masih melakukan UN dengan kertas dan pensil penjagaan di sekitar lokasi ujian dilakukan dengan sangat ketat. Sehingga, bisa dipastikan tidak akan ada kebocoran soal.

"Penjagaannya sangat ketat hingga tidak ada kebocoran soal," tandas dia. (A-5)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Agus Triwibowo
Berita Lainnya