Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
SAMBIL mengayuh sebuah sepeda listrik, anggota DPR RI Hanafi Rais menyerahkan sebuah becak modifikasi bertenaga listrik ke Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Diprediksi biaya modifikasi becak yang tak lagi menggunakan tenaga manusia itu dibandrol senilai Rp15 juta.
"Ini Rp15 juta, kan baru prototype, nanti kalau buat banyak unit mungkin bisa lebih murah lagi," ungkap anggota Komisi I DPR itu di Patung Kuda Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Minggu (11/3).
Hanafi mengungkapkan, becak yang telah dimodifikasi tersebut bisa dioperasikan dengan dua cara. becak itu bisa digas maupun digowes layaknya sepeda biasa. Bagian kemudi sebelah kanan ada tuas gas. Di sana juga ada rem dan tombol klakson serta lampu.
Di bagian roda belakang, kata Hanafi, ada pula cakram untuk rem dan di bagian stang ada kunci kontaknya. Bentuknya sama, yang menjadi pembeda yakni memakai aki yang dapat diisi ulang, yang berada bawah tempat duduk penumpang.
“Butuh waktu tiga jam untuk mengisi ulang akinya kembali,” kata dia.
Bakal dipamerkan di Balai Kota
Pada kesempatan itu, Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Anies Baswedan mengaku bakal menyimpan dan memamerkan becak listrik yang telah dimodifikasi di Balai Kota Jakarta. Tujuannya agar upaya untuk menghadirkan transportasi yang ramah lingkungan bisa dilihat saat ada warga datang.
“Ya bakal dipajang dong, untuk lokasinya akan kita lihat dulu,” ungkap Anies, Minggu (11/3).
Menurut Anies, becak merupakan sebuah jasa yang bisa ditawarkan di tengah permukiman atau kampung yang sederhana. Karena itu ia amat berterimakasih atas usulan dan solusi dari becak bertenaga listrik tersebut. Sehingga hal ini bisa memberikan kemudahan bagi mereka para pengemudi becak.
Secara umum, Anies menilai becak listrik ini masih sama dengan becak konvensional. Bedanya, becak ini hemat energi manusia dan menggunakan energi listrik.
"Jadi saya apresiasi sekali enggak ribet, soal regulasi memang masih diatur tapi pribsipnya ini salah satu solusi bahkan desainnya pun tadi saya sampaikan desain ini menghargai yang ada tidak membuang yang ada jadi melakukan daur ulang atas becak becak yang jadi tradisi kita. Sering kali kita kalo membuat sesuatu yang baru itu menghilangkan yang lama, kali ini tidak sesuatu yang baru tapi memodifikasi yang lama,” jelas Anies. (X-12)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved