Headline

Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.

Polisi Gerebek Kampung Ambon, 6 Orang Ditangkap

Micom
24/1/2018 12:35
Polisi Gerebek Kampung Ambon, 6 Orang Ditangkap
(MI/USMAN ISKANDAR)

TIM gabuangan aparat kepolisian resor jakarta Barat dan Polsek Cengkareng menggerebek Jalan Akik, Komplek Permata, Kampung Ambon, Cengkareng, Jakarta Barat pada Rabu (24/1) siang.

Dalam penggerebekan yang juga dibantu sejumlah personel Brimob dari Polda Metro Jaya itu, polisi mengamankan enam orang, di antaranya dua perempuan, dan barang bukti berupa sabu siap edar dan sejumlah barang milik para tersangka.

Enam tersangka diamankan dari tiga rumah berbeda yang terletak di Kampung Ambon, Cengkareng. Di rumah-rumah itu pula ditemukan sabu siap edar yang langsung diamankan polisi.

Belum ada penjelasan resmi dari polisi terkait penggerebakan itu. Menurut laporan Metro TV, informasi berawal dari laporan masyrakat mengenai adanya transaksi narkoba di Kampung Ambon tersebut. (Metro TV/X-12)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ahmad Punto
Berita Lainnya