Headline

Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.

384 Wisudawan SGU Berkarakter Pemimpin

24/9/2017 10:00
384 Wisudawan SGU Berkarakter Pemimpin
()

REKTOR Swiss German University (SGU) Filiana Santoso mengingatkan dunia bisnis dan industri saat ini membutuhkan sumber daya manusia (SDM) yang mumpuni. Terlebih dengan laju perkembangan teknologi saat ini yang kian pesat. Pada saat yang sama, lanjutnya, Indonesia membutuhkan banyak tenaga ahli yang tidak hanya unggul dari sisi akademik, tetapi juga karakter dan kepemimpinan yang tinggi.

“Kita merayakan kelulusan para pemimpin muda Indonesia yang dapat bersaing secara global. Tidak hanya mereka mampu mengubah pengetahuan menjadi hasil yang berharga, tapi juga terbentuk karakternya dalam menghadapi tantangan,” ujar Filiana saat mewisuda 384 mahasiswa sarjana dan pascasarjana di Pullman Hotel Central Park, Jakarta, kemarin.

Karena itu, Filiana berharap para lulusan SGU bisa menjadi pemimpin muda masa depan dengan bekal pendidikan karakter yang tinggi. Filiana menambahkan pihaknya mengedepankan pembentukan karakter dan menjaga keseimbangan antara prestasi akademik dan nonakademik. Hal itu dilakukan dengan pembelajaran soft skill dan karakter lewat program magang.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Yayasan SGU Chris Kanter menilai Indonesia amat kekurangan SDM dalam negeri, terutama pada level tenaga ahli industri. Karena itu, ia menegaskan pihaknya berkomitmen dalam meningkatkan kemampuan SDM khususnya di bidang industri. Karena itu, pihaknya ingin memajukan pendidikan tinggi di Tanah Air melalui penyediaan program studi berkualitas internasional. Standar tinggi diterapkan untuk menghasilkan lulusan yang mumpuni.

Ia menambahkan kampusnya sudah melahirkan 3.000 lulusan sejak 2004. Kepada alumni, ia berpesan untuk terus berkontribusi positif bagi negara. Kontribusi yang bisa diberikan melalui pengembangan passion akademik dan keterampilan masing-masing.

“Mereka diharapkan mampu memciptakan lapangan pekerjaan sehingga tidak selalu berharap bekerja pada orang lain,” ujarnya.

Dalam upacara wisuda tersebut, SGU meluluskan 341 mahasiswa program sarjana dan 43 mahasiswa pascasarjana. Mereka berasal dari sejumlah fakultas, yakni Engineering and Information Technology, Business Administration and Humanities, dan Life Sciences and Technology. (Dhk/J-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Vicky
Berita Lainnya