Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
PRESIDEN Joko Widodo baru selesai mengikuti rangkaian KTT ASEAN-Uni Eropa (UE) yang diselenggarakan di Brussel, Belgia. Indonesia pun menilai manfaat kerja sama ASEAN dengan UE sangat besar. Investasi asing langsung (FDI) dari UE ke ASEAN mencapai US$26 miliar.
"UE adalah mitra dagang ASEAN ketiga terbesar setelah Tiongkok dan Amerika Serikat, yang mencapai US$268,9 miliar," ujar Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi saat memberikan keterangan pers virtual, Kamis (15/12).
Adapun KTT tersebut dihadiri oleh sejumlah pemimpin ASEAN dan juga pemimpin UE. Sebagai Ketua ASEAN tahun depan, Presiden Jokowi merupakan satu dari enam pemimpin yang diberi kesempatan untuk berbicara pada acara pembukaan.
Baca juga: Presiden Jokowi dan Ibu Negara Bertolak Kembali ke Tanah Air
"Investasi asing langsung dari Uni Eropa ke ASEAN mencapai US$26 miliar pada tahun lalu. UE dalah sumber FDI terbesar kedua di ASEAN setelah Tiongkok," imbuhnya.
Oleh karena itu, kata Retno, Presiden Jokowi menyampaikan bahwa kemitraan ASEAN-EU sangat penting. Tidak hanya untuk kesejahteraan kedua kawasan, namun juga untuk menghadapi berbagai tantangan global.
Kepala Negara menekankan bahwa kemitraan ASEAN-EU telah menghasilkan banyak hal. "Namun, Bapak Presiden juga mengingatkan bahwa kita harus mengakui banyak perbedaan yang masih harus diselesaikan," jelas Retno.
Presiden turut menyoroti prinsip kesetaraan, saling menghormati dan saling menguntungkan, yang harus menjadi landasan kemitraan ASEAN-UE. "Tidak boleh ada pemaksaan kehendak. Tidak boleh ada pihak yang mendikte. Presiden menegaskan bahwa mindset 'my standard is better than yours' harus diganti," sambung dia.
Baca juga: Indonesia-Malaysia Bahas Hak-hak Buruh Migran
Selama beberapa dekade, Asia Tenggara telah menjadi economic powerhouse dan diperkirakan tetap menjadi pusat pertumbuhan dunia. Kerja sama dengan ASEAN dipastikan akan menguntungkan UE.
"Presiden Jokowi mengutip survei yang dilakukan EU-ASEAN Business Council September 2022 mengenai persepsi bisnis di ASEAN. Dalam survei tersebut, 63% responden melihat ASEAN sebagai kawasan dengan kesempatan ekonomi terbaik," ungkap Retno.
Kemudian, 97% responden berharap percepatan perundingan FTA ASEAN-EU, serta FTA antara EU dan negara anggota ASEAN. "Artinya, dari survey ini ditegaskan bahwa economic opportunity has and will always be the story of ASEAN," tutupnya.(OL-11)
Sugiono menegaskan, peran ASEAN saat ini semakin penting sebagai jangkar stabilitas di Asia Tenggara.
TIONGKOK mulai mengoperasikan pulau Hainan di selatan sebagai Hong Kong Baru dengan sistem kepabeanan atau bea cukai baru, terpisah dari daratan utama. Bagaimana pengaruhnya terhadap ASEAN
Menteri Luar Negeri Thailand Sihasak Phuangketkeow mengatakan ada syarat yang diajukan Thailand sebelum gencatan senjata konflik Thailand vs Kamboja setelah pertemuan khusus ASEAN
Isu lingkungan dinilai semakin bergeser dari sekadar agenda konservasi menjadi persoalan strategis yang berkaitan langsung dengan stabilitas kawasan.
AS dan Tiongkok mencoba mediasi konflik perbatasan Thailand-Kamboja. Bangkok tegaskan gencatan senjata hanya terjadi jika Kamboja tunjukkan niat nyata di lapangan.
Keramika Indonesia 2026 resmi diluncurkan sebagai pameran industri keramik terdepan di kawasan ASEAN.
Macron dan Uni Eropa bersatu di Davos melawan ambisi Trump atas Greenland. Ketegangan meningkat seiring ancaman tarif dan retorika keras yang mengancam NATO.
Presiden Prancis Emmanuel Macron dan jajaran pemimpin Eropa mengecam keras ambisi Donald Trump menguasai Greenland.
Angkatan bersenjata Myanmar secara otomatis memperoleh seperempat kursi parlemen dan tetap memegang kendali atas sejumlah kementerian strategis.
Denmark menambah jumlah pasukan militer di Greenland menyusul ancaman tarif dari Donald Trump. NATO dan Uni Eropa tegaskan kedaulatan Denmark atas pulau tersebut.
ANCAMAN Donald Trump pada Sabtu (17/1) untuk mengenakan tarif pada delapan negara Eropa kecuali mereka mendukung rencananya untuk membeli Greenland mengejutkan banyak orang.
ANCAMAN perdagangan Trump terhadap pemerintah Eropa terkait Greenland meningkatkan kemungkinan bahwa pemerintah Eropa akan mengurangi kepemilikan aset AS mereka.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved