Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
MEDIA Indonesia meraih 2 penghargaan pada World Association of News Publishers (WAN-IFRA) Asian Media Awards 2024. Fotografer dan Produser Multimedia Media Indonesia, Ramdani menerima penghargaan tersebut di Ballroom Mount Faber Peak, Singapura, Rabu (6/11).
Media Indonesia meraih silver winner pada kategori "Best Newspaper Front Page Design" melalui karya berjudul "Bersama Pastikan Perubahan". Selain itu, Media Indonesia menjadi pemenang di "Best in Feature Photography" untuk sub-kategori perusahaan media kecil/menengah (small/medium) dengan judul "Tiba Kembali di Ibu Kota". Kedua judul itu merupakan karya foto Ramdani.
Ramdani mengaku bersyukur Media Indonesia mendapatkan penghargaan di ajang WAN-IFRA Asian Media Awards kali ini. Ia mengatakan penghargaan ini merupakan hasil dari kerja sama fotografer, artistik, dan redaksi Media Indonesia.
"Yang pasti bersyukur karena secara umum buat Media Indonesia di tengah bisnis yang tidak baik-baik saja masih mendapatkan prestasi di level Asia. Memang ini bukan yang pertama kali tapi untuk bisa mempertahankan prestasi setiap tahunnya di ajang ini menjadi tantangan tersendiri dan ini hasil kerja sama dari semua tim," kata Ramdani, ketika dihubungi, Rabu (6/11).
Ramdani menjelaskan dua karya yang diganjar penghargaan. Karya pertama yang berjudul "Bersama Pastikan Perubahan" merupakan foto suasana kampanye terakhir pasangan calon presiden dan wakil presiden Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar di Jakarta International Stadium (JIS), Sabtu (11/2/2024).
Foto tersebut memperlihatkan Anies yang tengah berpelukan dengan Muhaimin dengan latar kemegahan JIS. Ramdani mengaku foto tersebut menjadi unik karena saat itu tidak banyak yang menangkap momen dari sudut pandang di bawah panggung.
"Bagi saya itu momen puncaknya saat Anies dan Muhaimin berpelukan. Saat itu saya langsung berpikir ini bisa menjadi foto kemenangan Pilpres atau ini jadi pelukan atau kebersamaan terakhir kali antara Anies dan Muhaimin," katanya.
Sedangkan foto kedua berjudul "Tiba Kembali di Ibu Kota" merupakan foto masyarakat yang tiba di Jakarta setelah kembali dari kampung halaman untuk merayakan Hari Lebaran. Ramdani mendatangi Stasiun Senen, Terminal Kampung Rambutan, dan Bandara Soekarno-Hatta dan mewawancarai beberapa orang untuk menanyakan biaya yang mereka habiskan demi pulang ke kampung halaman bersama keluarga.
"Saya ingin memotret semua kalangan. Dari mereka yang hanya mampu naik bus hingga yang naik pesawat. Memang ada yang mudik dan balik dengan sepeda motor dan mobil tapi itu sudah pernah sebelumnya," katanya.
Diketahui, World Association of News Publishers (WAN-IFRA) adalah organisasi global pers dunia. WAN-IFRA memiliki jejaring dengan 3000 perusahaan penerbit berita dan 60 asosiasi penerbit yang mewakili 18 ribu publikasi di 120 negara.
Asian Media Awards (AMA) ke-23 dari WAN-IFRA bertujuan untuk mempromosikan standar penerbitan tertinggi di bidang desain surat kabar dan majalah, infografis, konten editorial, pemasaran, layanan masyarakat, diversifikasi pendapatan, dan foto jurnalistik. Ratusan surat kabar dan majalah di Asia Pasifik, Asia Selatan dan Timur Tengah turut serta dalam kompetisi ini selama 20 tahun terakhir, menjadikan AMA sebagai penghargaan paling bergengsi bagi industri penerbitan berita di Asia. (M-4)
Media Indonesia memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-56 dengan penuh rasa syukur dan kebanggaan.
HARIAN Umum Media Indonesia mendapat penghargaan sebagai Media Cetak Nasional Terbaik dalam ajang Adam Malik Awards 2026 dari Kementerian Luar Negeri RI.
Media Indonesia Raih Penghargaan Media Cetak Terbaik
Teknologi artificial intelligence yang semula sekadar alat yang bersifat pasif --semacam kalkulator yang menunggu instruksi-- menjadi AI yang bertindak sebagai kolaborator sejati.
Diketuai oleh Usmandie Andeska, acara Reuni Media Indonesia dihadiri sekitar 250 mantan karyawan Media Indonesia.
Lilik bercerita, tulisannya mengangkat cerita perjalanan panjang energi. Mulai dari minyak mentah sampai menjadi produk BBM yang ramah lingkungan dan produk gas
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved