Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
PT PLN (Persero) mengoperasikan gardu induk (GI) bertegangan 150 kilovolt (kV) yang terletak di Rimo, Kabupaten Aceh Singkil.
General Manager PLN Unit Induk Wilayah Aceh Parulian Noviandri mengatakan, keberadaan GI ini akan meningkatkan keandalan kelistrikan Aceh, terutama di Kabupaten Aceh Singkil.
Dengan beroperasinya infrastruktur tersebut, PLN dapat menghentikan operasi pembangkit listrik tenaga diesel (PLTD), sekaligus meningkatkan keandalan pasokan listrik di Aceh.
“Selama ini di Kabupaten Aceh Singkil dilayani oleh Unit Layanan Pelanggan (ULP) Singkil dan Rimo memakai mesin PLTD. Dengan GI ini, pasokan listrik bagi masyarakat akan lebih andal,” ujar Noviandri.
Ia mengungkapkan, kelistrikan di kabupaten Aceh Singkil akan kondusif, yang mana tegangan terima pada Gardu Hubung di ULP Singkil dan ULP Rimo sudah 21 kilo volt (KV). Hal ini juga dapat berpengaruh dalam menekan susut penyaluran listrik.
“Aktifnya GI Singkil dalam melayani ULP Rimo dan ULP Singkil ini sangat berdampak dalam keandalan pelayanan PLN kepada masyarakat,” ujar Noviandri.
Menurutnya dengan beralihnya pengoperasian kelistrikan dari sistem PLTD Rimo yang berkapasitas 5,5 megawatt (MW) atau isolated ke sistem Sumatera melalui GI bertegangan 150 kV tersebut PLN berhasil menghemat biaya operasionalnya.
“Dengan beroperasinya GI Singkil ini, PLN berhasil menghemat sekitar Rp 97 juta per bulannya,” tutur Noviandri.
Aceh Singkil merupakan salah satu kabupaten terjauh dengan ibu kota Provinsi Aceh, Banda Aceh. Dengan menggunakan kendaraan dibutuhkan waktu kurang lebih 12 jam dengan menempuh jarak 659 Km. Saat ini rasio elektrifikasi di Aceh Singkil sudah mencapai 100%. (OL-8)
Bahlil menyampaikan bahwa pelayanan sektor energi di wilayah terdampak bencana terus diperbaiki, termasuk pasokan bahan bakar minyak (BBM) dan LPG.
Promo hanya dapat dimanfaatkan oleh pelanggan yang telah terdaftar sebelum 1 Januari 2026.
PEMERINTAH resmi menunda kenaikan tarif listrik untuk semua golongan pelanggan nonsubsidi pada Triwulan I (Januari-Maret) 2026.
DIREKTUR Utama PLN, Darmawan Prasodjo, menegaskan bahwa seluruh gardu induk di Aceh kini sudah bertegangan.
Cahaya baru di rumah Arobi menghidupkan warga Fakfak. Arobi Namudat (66) tinggal di rumah kayu sederhana di Fakfak, Papua Barat.
Upaya penyaluran bantuan bagi korban bencana alam dinilai menjadi kebutuhan mendesak di tengah proses pemulihan masyarakat terdampak di sejumlah wilayah Sumatra dan Aceh.
Di tengah meningkatnya kebutuhan listrik dan integrasi energi terbarukan yang bersifat fluktuatif, keamanan pasokan listrik menjadi elemen krusial.
Klaim sejumlah pejabat tinggi negara bahwa kondisi pascabanjir di Sumatra, tampaknya belum sepenuhnya sejalan dengan realitas di lapangan.
Sebanyak 4.993 personel disiagakan selama periode siaga Natal dan Tahun Baru.
Selain pasokan listrik aman selama periode Nataru, Kementerian ESDM juga memastikan pengguna kendaraan listrik akan mendapatkan fasilitas prima selama perjalanan mudik atau liburan.
PT PLN (Persero) memastikan sistem kelistrikan di Provinsi Aceh telah pulih sepenuhnya pascabencana. Pemulihan ini ditandai dengan beroperasinya kembali 20 Gardu Induk (GI) yang ada di Aceh,
PLN menetapkan 27 lokasi prioritas, 76 lokasi VVIP, serta 36 Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) yang tersebar di seluruh wilayah kerja UIW NTT.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved