Headline

Kecelakaan berulang jadi refleksi tata kelola keselamatan pelayaran yang buruk.

Fokus

Tidak mengutuk serangan Israel dan AS dikritik

Pak Surya Harus Tetap Kritis dan Rajin Olahraga

MI
16/7/2021 06:15
Pak Surya Harus Tetap Kritis dan Rajin Olahraga
Jusuf Kalla(MI/Adam DP)

APA yang Pak Jusuf Kalla ketahui dari sosok Pak Surya Paloh?

Saya kenal Pak Surya sejak di Hipmi dan Kadin. Namun, kita bicara yang politik, saya Ketua Umum Partai Golkar, Pak Surya Ketua Dewan Penasihat. Beliau mengembangkan Golkar dari sisi politik. Kita berjuang bersama pada Pilpres 2004 dengan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), saya mendampingi Pak SBY sebagai wakil presiden. Ketika Pak Surya mendirikan NasDem, saya juga ikut hadir. Bahkan saat deklarasi partai, saya yang berpidato.

 

Apa yang mengesankan dari sosok Pak Surya?

Pertama, beliau luas hubungannya. Bagi saya, hubungan saya pertemanan saya sangat erat dan beliau setia kepada teman. Kalau ada masalah, beliau akan bantu, termasuk saat Pilpres 2009 ketika Presiden SBY meminta Golkar mengirimkan lima calon, tetapi waktu itu saya tolak dengan alasan kita mempunyai pengalaman bersama. Apalagi, saya dan Pak Surya waktu itu sadar kalau Golkar menduduki peringkat kedua dalam Pemilu Legislatif 2009.

Walaupun tidak mudah, demi harkat partai akhirnya kita, Golkar, memutuskan saya untuk maju menjadi calon presiden. Apalagi, saat itu kader Golkar di bawah saat itu tidak kompak dan bahkan ingin menawarkan diri ke SBY sebagai calon wakil presiden.

 

Apa nilai-nilai yang diperjuangkan Pak Surya masih relevan dengan kondisi saat ini dan bisa menjadi pegangan untuk generasi berikutnya?

Pertama, soal slogan NasDem soal restorasi yang artinya perbaikan. Memperbaiki kembali negeri ini. Contohnya ketika banyak partai meminta biaya mahar untuk maju menjadi anggota DPR dan kepala daerah, NasDem tidak ada. Itu konsekuen ingin menjalankan partai yang bersih. Walaupun saya tahu ada juga beberapa orang NasDem yang kena kasus korupsi di KPK, tapi langsung dipecat walaupun itu temannya. Saya yakin NasDem partai ini bisa menjadi besar walaupun saat ini masih menengah selama konsisten menjalankan perjuangannya.

 

Bicara pandemi ini, apa yang dikhawatirkan dengan kondisi Indonesia saat ini?

Kondisi sekarang semua tahu terjadi percepatan penyebaran virus covid-19 varian delta itu yang saat ini penderitanya melebihi 40 ribu orang per hari. Jadi, kita harus hati-hati. Ini yang dikhawatirkan. Jika masalah kesehatan tidak bisa dibenahi, kondisi ekonomi bakal semakin sulit. Apalagi, saat ini kita menghadapi masalah ketersediaan rumah sakit dan pasokan oksigen.

 

Menurut Pak JK, apa yang sebaiknya dilakukan Pak Surya dan pimpinan politik lainnya untuk mengatasi kekhawatiran tersebut?

Bersatu padu untuk mengatasi problem saat ini. Banyak yang bisa dikerjakan seperti mendisiplinkan masyarakat atau minimal terhadap anggota partainya agar patuh dengan protokol kesehatan dan memitigasi masyarakat dari pandemi.

Kedua ialah mempercepat program vaksinasi dan NasDem di sini sudah menjalankannya. Tak usah dulu bicara politik jangka panjang seperti Pemilu 2024, survei-survei politik, dan isu masa jabatan presiden. Kita mengatasi masalah bangsa dan juga masalah dunia secara bersama-sama.

 

Apa pesan ulang tahun Pak JK kepada Pak Surya di ulang tahunnya ke-70 ini?

Pertama, selamat ulang tahun. Saya juga mengharapkan agar jaga kesehatan dengan baik dan tolong diingatkan, dulu Pak Surya masih sering olahraga. Kita kadang-kadang main golf. Sekarang saya lihat enggak pernah berolahraga lagi. Kalau mau makan enak, juga harus berolahraga.

Kedua, tetap konsisten menjaga partainya. Walaupun partai pemerintah, NasDem juga harus kritis terhadap pemerintah di DPR. Saya berharap Partai NasDem tetap menjaga khitahnya sebagai partai yang menggusung ide restorasi dan bersih. (Emir Chairullah/P-2)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Msyaifullah
Berita Lainnya