Headline
Sebagian besar pemandu di Gunung Rinjadi belum besertifikat.
Sebagian besar pemandu di Gunung Rinjadi belum besertifikat.
PEMBELAJARAN daring atau pembelajaran jarak jauh ( PJJ) menjadi suatu kebiasaan baru di seluruh dunia pada lembaga pendidikan sebagai jawaban menghadapi pandemi covid-19
Kondisi ini membawa perbedaan dalam akses PJJ di semua jenjang, serta kebutuhan akan infrastruktur dan platform yang memadai di berbagai negara, serta kesiapan dari para pendidik dan siswa.
Head of Business Partnerships South-east Asia Turnitin Jack Brazel memperkirakan untuk Indonesia, sekitar 34 persen siswa melaporkan memiliki komputer di rumah dibandingkan dengan 95 persen siswa di negara-negara seperti Belanda, Denmark dan Polandia. Hal ini menunjukkan potensi model pendidikan hybrid untuk menjadi norma di masa depan.
'"Namun, apa yang tetap menjadi ciri khas pendidikan, terlepas dari modelnya, adalah menegakkan integritas akademik. Banyak lembaga menemukan bahwa transisi ke lingkungan pembelajaran online menghasilkan hambatan baru yang perlu ditangani untuk memastikan bahwa standar yang sama di kelas fisik ditegakkan secara online," papar Jack Brazel pada webinar di Jakarta, Kamis (23/7).
Untuk menegakkan standar akademik, menurut Brazel, institusi pendidikan harus dengan cepat menentukan penilaian siswa secara adil dan akurat. Ia mengakui, membangun integritas akademik dalam pembelajaran daring, tidaklah mudah. Plagiarisme kadang terjadi diantara peserta didik.
"Menerapkan teknologi lintas institusi pendidikan yang memonitor plagiarisme dapat menjadi langkah pertama dalam membantu pendidik memastikan bahwa siswa mengirimkan karya asli mereka. Saat lembaga pendidikan terus maju dengan pembelajaran online di Indonesia, " tegasnya.
Dalam kesempatan sama, Senior Customer Growth Manager Turnnitin Asia Yovita Marlina menjelaskan Turnitin merupakan program yang digunakan untuk menguji keaslian karya tulis, karya ilmiah, skripsi, thesis dan disertasi.
Baca juga : Halodoc Edukasi Orangtua untuk Pahami Kesehatan Mental Anak
Turnitin memiliki database atau arsip redaksi yang lengkap dan besar yang bisa digunakan petugas, dosen, guru, instruktur, tutor, murid, siswa, mahasiswa dan peneliti yang akan menyusun atau membuat membuat karya ilmiah seperti, skripsi, karya tulis, thesis dan disertasi..
Yovita menambahkan, terdapat tiga cara guna mempertahankan integritas akademik dan menghindari plagiarisme pada masa PJJ.. Pertama, menndorong pendidik untuk membangun komunitas kelas yang berkomitmen pada integritas akademik..
"Disini para guru juga dosen mesti membangun pemahaman bersama siswa atau mahasiswa. tentang arti integritas akademik.Juga mengembangkan hubungan positif dengan melalui komunikasi reguler dapat membantu pendidik memperkuat keterikatan siswa dan mahasiwwa dengan kode etik dan tujuan pembelajaran," katanya.
Kedua,, lembaga pendidikan dan pendidik harus menciptakan peluang dalam kurikulum online mereka untuk menilai pemahaman konseptual siswa mereka tentang prinsip-prinsip yang diajarkan.
Ketiga. memanfaatkan alat teknologi guna mendukung upaya lembaga memerangi plagiarisme.
"Ada berbagai alat yang tersedia untuk membantu para pendidik dan lembaga menegakkan integritas akademik dalam program online, termasuk perangkat lunak untuk mendeteksi plagiarisme dan penilaian dan umpan balik digital," pungkasnya. (RO/OL-7)
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved