Headline
Senjata ketiga pemerataan kesejahteraan diluncurkan.
Tarif impor 19% membuat harga barang Indonesia jadi lebih mahal di AS.
MENJAGA dan merawat lingkungan selayaknya tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah. Bank BJB yang merupakan Badan Usaha Milik daerah (BUMD) Provinsi Jawa Barat memahami hal tersebut dan turut serta terlibat dengan meluncurkan program tanggung jawab sosial berwawasan lingkungan, terutama penanaman pohon di area seluas 16 hektare (ha).
"Tahun ini Bank BJB menyiapkan dua program rehabilitasi lingkungan, yakni wali pohon dan rumah bibit," jelas Sekretaris Perusahaan Bank BJB Widi Hartoto di Bandung, kemarin. Dua langkah tersebut diharapkan berkontribusi dalam perbaikan kerusakan kawasan konservasi, khususnya di hulu Sungai Citarum.
"Bank BJB melanjutkan program wali pohon di Ka-wasan Konservasi Masigit Ka-reumbi, di tiga daerah, yakni Kabupaten Bandung, Sumedang, dan Garut. Sedikitnya 1.000 bibit pohon ditanam," imbuhnya. Widi menambahkan, pihaknya menggandeng masyarakat dan komunitas pencinta lingkungan untuk pelaksanaan program tersebut.
Menurut Widi, dalam prog-ram wali pohon, Bank BJB tidak hanya menanam pohon, tetapi juga turut serta dalam pembibitannya. Seusai penanaman, Bank BJB yang bekerja sama dengan Tim Manajemen Taman Buru Masigit Kareumbi turut serta dalam perawatannya agar pohon tersebut benar-benar tumbuh.
Sementara itu, dalam prog-ram rumah bibit, Bank BJB memastikan ketersediaan bibit. "Kita pilih bibit yang memiliki usia hidup sampai ratusan tahun, karbonnya paling baik, serta pohon yang yang hampir punah di Jawa Barat seperti Saninten," jelas Widi.
Dalam kesempatan yang sama, Group Head PR Bank BJB Sonny Permana mengatakan pihaknya juga bekerja sama dengan Satgas Citarum dan pegiat lingkungan. Kawasan tersebut kini menjadi tujuan wisata edukasi bagi pelajar dan aktivis lingkungan. "Kita tambah jumlah pohon yang ditanam di bekas sodetan Jompong di Kabupaten Bandung agar memberi nilai tambah bagi masyarakat tanpa merusak lingkungan," tandas Sonny. (BY/H-3)
KETUA Delegasi RI untuk COP29, Hashim Djojohadikusumo, mengatakan Presiden RI Prabowo Subianto telah menyetujui reboisasi atau penghijauan kembali besar-besaran.
PT Eigerindo MPI, distributor brand EIGER Adventure, berkolaborasi dengan Yayasan Wanadri untuk menanam dan merawat 10.000 bibit mangrove di Belitung
SEKRETARIS Jenderal KLHK Bambang Hendroyono mendorong pemerintah secara kolaboratif menciptakan kebijakan yang mendukung pengelolaan hutan berkelanjutan.
Target KEM adalah untuk membuka pendanaan 200 juta USD bagi 100 usaha lestari yang terkoneksi dengan 100 kabupaten yang berkomitmen menjadi lestari.
Penanaman serentak dipimpin Menteri LHK, Siti Nurbaya, di Cianjur, Jawa Barat serta Kepala BRGM, Hartono, di Desa Lukit, Pulau Padang, Kepulauan Meranti, Riau
Peran masyarakat perlu didorong oleh regulator untuk lebih aktif. Pasalnya banyak elemen masyarakat dari pemuda yang konsen terhadap lingkungan dan alam.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved