Headline

. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.

Fokus

Penurunan permukaan tanah di Jakarta terus menjadi ancaman serius.

Peran Assessment Center dalam Pengembangan SDM di Era VUCA

Mediaindonesia
06/5/2019 05:40
 Peran Assessment Center dalam Pengembangan SDM di Era VUCA
KONGRES NASIONAL ASSESSMENT CENTER INDONESIA Ketua Umum Perkumpulan Assessment Center Indonesia (PASSTI) Teuku Zilmahram kedua kiri(ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/)

PERKUMPULAN Assessment Center Indonesia (PASSTI) menggelar Kongres Nasional Assessment Center Indonesia (KNACI) Ke-5 bertajuk Assessment Center dan Pengembangan SDM yang Tangguh dalam Menghadapi Era VUCA. Kongres dua hari itu diadakan di Jakarta, pekan lalu.

"Perubahan akhir-akhir ini memiliki karakteristik VUCA, volatility, uncertainty, complexity, dan ambiguity. Meliputi perubahan yang sangat cepat, sulit diprediksi, dan kompleks. Diperlukan kesungguhan dan metode yang tepat untuk mempersiapkan SDM dalam menghadapi era ini," ujar Ketua PASSTI, Teuku Zilmahram.

Menurut dia, saat ini tidak ada satu perusahaan pun yang terjamin aman dari gelombang disrupsi akibat VUCA. SDM yang berkualitas unggul, memiliki karakter kuat, serta daya tahan dan daya saing tinggi menjadi hal yang sangat penting.

Assessment Center merupakan metode yang memiliki validitas tinggi dalam menilai perilaku SDM dan dalam memilih pemimpin berkualitas. Metode itu saat ini digunakan secara luas di instansi pemerintah, perusahaan nasional, dan multinasional dari berbagai industri maupun organisasi di sektor lainnya. "Metode Assessment Center juga terus dikembangkan untuk menjawab kebutuhan organisasi dalam bertranformasi menghadapi era VUCA," imbuh Zilmahram. (*/H-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Triwinarno
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik