Headline

Kecelakaan berulang jadi refleksi tata kelola keselamatan pelayaran yang buruk.

Fokus

Tidak mengutuk serangan Israel dan AS dikritik

ANRI Luncurkan Naskah Sumber Arsip Pemilu 1955

MI
11/4/2019 10:05
ANRI Luncurkan Naskah Sumber Arsip Pemilu 1955
Kepala Arsip Nasional RI Mustari Irawan(MI/ BARY FATHAHILAH)

ARSIP Nasional Republik Indonesia (ANRI) sebagai lembaga kearsipan nasional meluncurkan Naskah Sumber Arsip Jejak Demokrasi Pemilu 1955. Peluncuran itu menjadi salah satu wujud partisipasi ANRI dalam memeriahkan pesta demokrasi Indonesia yang akan digelar 17 April mendatang.

Kepala ANRI Mustari Irawan mengatakan, peluncuran itu untuk memudahkan publik mengakses atau memanfaatkan arsip yang disimpan di ANRI. "Diharapkan dapat memberikan pelajaran yang baik bagi semua komponen masyarakat dalam menambah wawasan, pengetahuan, dan pendidikan politik," ujarnya, pada peluncuran berformat talkshow di Gedung Arsip Nasional, Jakarta, kemarin.

Baca Juga: 1.307 Startup Siap Dikomersialkan

Naskah itu menampilkan berbagai macam arsip tekstual dan foto yang penyajiannya disertai dengan uraian tentang konteks peristiwanya. Masyarakat bisa mengakses naskah tersebut dengan mengunduhnya melalui link https://drive.google.com/open?id=1hJrGKSnNdsPtLoerAEmm7fwxpL76iPal. (RO/H-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : PKL
Berita Lainnya