Headline

RI dan Uni Eropa menyepakati seluruh poin perjanjian

Fokus

Indonesia memiliki banyak potensi dan kekuatan sebagai daya tawar dalam negosiasi.

Ibu Negara Iriana Jokowi Akan Resmikan Festival Wastra Nusantara

Syarief Oebaidillah
01/4/2019 20:15
Ibu Negara Iriana Jokowi Akan Resmikan Festival Wastra Nusantara
Samuel Wattimena , Direktur Jenderal Kebudayaan Kemendikbud Hilmar Farid,Amurwani Swi Lestari Ningsih saat konferensi pers Festival Wastra((Antara/Aubrey Fanani))

IBU Negara Iriana Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan membuka Festival Wastra Nusantara di Museum Kepresidenan Balai Kirti, Istana Bogor,Jawa Barat. Kegiatan yang terbuka untuk masyarakat umum ini akan berlangsung pada 8-14 April 2019.

Festival ini pertama kalinya akan menampilkan 150 koleksi wastra para ibu Negara mulai era ibu negara Fatmawati Soekarno hingga ibu negara Iriana Jokowi,

Baca juga: MPR : Fatwa MUI Soal Golput Bisa Tingkatkan Partisipasi Politik

“Acara nasional ini akan mempertemukan tokoh-tokoh nasional dan orang-orang penting dalam pemerintahan maupun di luar pemerintahan yang memiliki kecintaan khusus akan wastra nusantara. Sejatinya even ini merupakan kekayaan Indonesia yang luar biasa,” kata Dirjen Kebudayaan Kemendikbud Hilmar Farid pada konfrensi pers di Kemendikbud Jakarta, Senin (1/4).

Menurut Hilmar, Festivasal Wastra menjadi ajang pendidikan dan edukasi bagi masyarakat luas melalui kegiatan pameran, seminar yang terbuka bagi masyarakat umum, dan belajar bersama di museum berupa workshop membatik bagi pelajar. Dia merencanakan koleksi festival nantinya akan dapat dipamerkan pula di 111 museum di seluruh Indonesia.

Melalui Festival Wastra Nusantara ini, lanjut Hilmar, diharapkan dapat diperluas jaringan antarpecinta wastra hingga penggiat wastra, sehingga dapat terjadi kerja sama yang menguntungkan antara kedua belah pihak dan dapat memberikan dampak berupa meningkatnya kesejahteraan sosial melalui bentuk-bentuk turunan kebudayaan.

Kepala Museum Kepresidenan Balai Kirti Amurwani Swi Lestari Ningsih mengutarakan terdapat 150 helai koleksi kain yang akan dipamerkan milik para ibu negara mulai dari Fatmawati Soekarno hingga Iriana Jokowi.

Menurutnya, animo masyarakat sangat tinggi untuk mengikuti festival , saat ini telah terdaftar 700 pengunjung sementara kapasitas tempat duduk pengunjung tersedia untuk 500 orang.

“Festival akan mementaskan Tari Gebyar Wastra Nusantara yang menggambarkan proses perjalanan wastra nusantara: dari sekedar ide menjadi menjadi wastra yang digunakan sehari-hari,” kata Amurwani.

Baca juga: KPK Buka Peluang Periksa Menteri Agama

Koordinator Festival Wastra Nusantara Samuel Wattimena menambahkan jumlah koleksi wastra yang dipamerkan belum dapat ditampilkan secara keseluruhan dari kekayaan wastra yang dimiliki Indonesia. Dia berharap, festival menjadi ajang dialog generasi milenial dengan para disainer dan pengrajin lokal para penenun wastra .

“Kita sangat berharap ada pewarisan nilai nilai budaya kita yang kaya ini kepada generasi milenial melalui even wastra terbesar ini,”pungkas disainer kondang tersebut. (OL-6)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Astri Novaria
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik