Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
MENTERI Komunikasi dan Informasi (Kominfo) Rudiantara menyebutkan pembatasan penggunaan gawai bagi anak-anak melalui surat keputusan bersama (SKB) tiga menteri baru sebatas wacana dan belum di bicarakan secara detil.
"Belum ada pembahasan untuk itu, sehingga belum di bicarakan secara detil, barang kali ini baru wacana," kata Rudiantara di Bangka Belitung, Rabu (7/3).
Rudiantara mengaku, untuk mengeluarkan SKB tiga menteri, Menteri PPPA, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, dan Menkominfo tentunya harus ada kesepakatan dulu melalui pembicaraan yang mewakili masyarakat.
"Semua tergantung stakholder apakah itu Menteri PPPA, Mendikbud, kita (Menkominfo) dan yang mewakili masyarakat. Tapi semua itu tergantung pembicaraan dan kesepakatan," terangnya.
Pembatasan penggunaan gawai bagi anak-anak ini, menurut Rudiantara, itu memang bagus untuk melindungi seluruh anak-anak Indonesia dari konten negatif. Namun, dia belum bisa menjelaskan secara detil, karena kebijakan itu baru sebatas wacana.(X-10)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved