Headline

Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.

Organisasi Pewayangan Dukung Pemilu Damai

Putri Rosmalia Octaviyani
23/2/2018 22:26
Organisasi Pewayangan Dukung Pemilu Damai
(Dok. MI/Atet Dwi Pramadia)

ORGANISASI pewayangan Indonesia menyatakan sikap untuk mendukung pemilu yang damai, jujur, dan bersih. Hal itu akan dibahas dan deklarasikan lebih lanjut di kegiatan rapat gabungan Sekretariat Nasional Pewayangan Indonesia (Sena Wangi) di Gedung Pewayangan Kautaman, Jakarta Timur, 27 Februari 2018 mendatang.

Rapat gabungan itu akan diselenggarakan Sena Wangi bersama Pepadi, APA (ASEAN Puppetry Association) Indonesia, UNIMA-Indonesia (Union Internationale de la Marionnette, dan Persatuan Wayang Orang Indonesia (Pewangi).

Kepala Bidang Humas Sena Wangi, Eny Sulistyowati, mengatakan, dalam menghadapi perkembangan, saat ini khususnya menghadapi pelaksanaan pilkada serentak, pileg dan pilpres pada 2018-2019 organisasi-organisasi pewayangan seluruh Indonesia akan mengeluarkan sikap dengan dilakukannya penandatanganan pernyataan bersama.

Pernyataan bersama akan berisi harapan-harapan agar pemilu-pemilu itu dapat dilaksanakan dengan jujur sehingga dapat menghasilkan pemimpin-pemimpin bangsa yang jujur, tidak korupsi, antiterorisme, antipenyalahgunaan narkoba.

"Juga mampu mempertahankan dan memelihara kerukunan nasional dalam wadah NKRI yang berdasarkan Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika yang penuh toleransi dan saling menghormati keberagaman,” ujar Eny.

Selain perihal pemilu, rapat gabungan juga akan membahas kegiatan-kegiatan setahun terakhir dan rencana setahun mendatang organisas-organisasi wayang Indonesia. Antara lain tentang perkembangan hubungan pewayangan Indonesia dengan UNESCO, diresmikannya Pusat Studi Filsafat Wayang di Universitas Gadjah Mada, serta kegiatan penelitian dan pengembangan pewayangan.

Selain itu, juga akan dibahas mengenai penerbitan Ensiklopedi Wayang Indonesia edisi 2016, Festival Wayang Indonesia, Teater Wayang Indonesia, Pusat Data Wayang Indonesia (PDWI), dan Hari Wayang Indonesia. (X-12)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ahmad Punto
Berita Lainnya