Headline

Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.

1990: Jerman Bersatu

03/10/2017 10:12
1990: Jerman Bersatu
(WIKIPEDIA)

SETELAH berpisah selama 45 tahun, Jerman Barat dan Jerman Timur akhirnya kembali bersatu secara resmi.

Pascakekalahan Jerman dalam Perang Dunia II, blok-blok kenegaraan saat itu, yakni Timur yang dipelopori Uni Soviet dan Barat dengan Amerika Serikat serta sekutu, berlomba memperebutkan negara pecahan Jerman.

Akhirnya, Soviet menguasai Jerman Timur dan Jerman Barat dikuasai negara-negara Barat.

Pada 1949, Jerman Barat dan Jerman Timur masing-masing mendirikan sebuah negara tersendiri dengan bentuk pemerintahan dan sistem ekonomi yang berbeda.

Pada 1961, Soviet mendirikan Tembok Berlin dengan tujuan mencegah rakyat Jerman Timur melarikan diri ke Jerman Barat.

Perubahan politik dunia pada akhir dekade 1980-an membuka kesempatan bagi bersatunya Jerman Barat dan Jerman Timur.



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Vicky
Berita Lainnya