Headline

Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.

Mariah Carey Rayakan Natal dengan si Kembar dan Tamu dari Kutub Utara

Thalatie K Yani
26/12/2025 14:14
Mariah Carey Rayakan Natal dengan si Kembar dan Tamu dari Kutub Utara
Rayakan malam Natal bersama si kembar Monroe dan Moroccan, Mariah Carey kedatangan Santa Claus. (Instagram)

SANG "Ratu Natal", Mariah Carey, kembali menunjukkan kemeriahan tradisi liburannya. Melalui unggahan di Instagram pada malam Natal, penyanyi berusia 56 tahun ini membagikan momen spesial saat dirinya bersama si kembar yang kini berusia 14 tahun, Monroe dan Moroccan, menyambut kedatangan Santa Claus.

Dalam rangkaian foto tersebut, pelantun "All I Want for Christmas Is You" ini tampil glamor namun tetap hangat. Ia terlihat mengenakan mantel bulu putih saat berpose di luar kediamannya, sebelum beralih ke piyama beludru merah cerah agar serasi dengan kostum Santa Claus saat berada di dalam rumah.

Si kembar, buah cintanya dengan Nick Cannon, tampil dengan gaya yang lebih santai. Monroe mengenakan kaos lengan panjang bergambar wajah ibunya yang dipadukan dengan topi Santa, sementara Moroccan memilih hoodie hitam dan celana jin senada. Dalam foto keluarga lainnya, mereka tampak berpose bersama seekor rusa kutub di bawah pengawasan Santa yang tersenyum ramah.

Dari Las Vegas ke Pegunungan Salju

Momen kehangatan keluarga ini terjadi hanya seminggu setelah Carey menikmati liburan musim dingin di Aspen, Colorado. Sebelumnya, ia baru saja menyelesaikan residensi konsernya yang bertajuk Christime in Las Vegas di Dolby Live, Park MGM, pada 13 Desember lalu.

Tahun 2025 memang menjadi tahun yang sibuk bagi Carey. Selain promosi album studio ke-16 miliknya, Here for It All, yang dirilis September lalu, ia juga menjadi wajah utama kampanye Natal Sephora bersama komedian Billy Eichner.

Persaingan Tangga Lagu dan Ambisi 2026

Meskipun suasana Natal terasa ceria, ada sedikit perubahan di tangga lagu global tahun ini. Lagu legendarisnya, "All I Want for Christmas Is You", secara mengejutkan harus turun dari takhta nomor satu di Billboard Global 200. Posisinya digantikan oleh lagu klasik milik Wham!, "Last Christmas". Ini merupakan pertama kalinya lagu liburan lain berhasil menggeser dominasi Carey sejak September 2020.

Namun, hal tersebut nampaknya tidak memengaruhi semangat sang diva. Carey kini dikabarkan tengah bersiap untuk proyek besar berikutnya. Ia dijadwalkan tampil dalam upacara pembukaan Olimpiade Musim Dingin 2026 di Stadion Olimpiade San Siro, Milan. Acara yang mengusung tema "Harmony" tersebut akan disutradarai oleh Marco Balich dan menjanjikan penampilan emosional dari deretan artis ternama dunia. (People/Z-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Thalatie Yani
Berita Lainnya