Headline

Presiden sebut negara butuh kepolisian tangguh, unggul, bersih, dan dicintai rakyat.

Fokus

Puncak gunung-gunung di Jawa Tengah menyimpan kekayaan dan keindahan alam yang luar biasa.

Konser Weekend Ini: Green Day, Niki, hingga Linkin Park

Fathurrozak
15/2/2025 15:49
Konser Weekend Ini: Green Day, Niki, hingga Linkin Park
Konser Green Day di Jakarta(Dok: Green Day)

AKHIR pekan ini, Jakarta akan diramaikan oleh konser musisi internasional ternama. Dibuka dengan konser Niki bertajuk Niki: Buzz World Tour pada Jumat, (14/2) dan akan berlanjut pada Minggu (16/2). Konser tersebut bakal berlangsung di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara. 

Di hari Jumat (14/2), juga berlangsung konser The Script di ICE BSD City, Tangerang. The Script datang dengan tajuk konser Satellites World Tour Live In Indonesia - Jakarta. Dalam konser mereka, Hoobastank menjadi penampil pembuka.

Hari ini, Sabtu (15/2), akan ada dua konser besar dari basis punk dan K-Pop. Pertama, konser Green Day Live in Jakarta yang berlangsung di Carnaval Ancol, Jakarta Utara, yang dibuka oleh band asal Yogyakarta, Rebellion Rose. Ini menjadi pertama kalinya Green Day kembali ke Indonesia setelah konser di tahun 1996.

Selanjutnya, hari ini juga ada konser grup idola K-Pop, NCT 127, dengan tajuk konser NCT 127 4th Tour Neo City: Jakarta-The Momentum. Konser NCT 127 berlangsung di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara. Pada tahun lalu, NCT 127 juga menyapa para NCTzen, sebutan untuk para fan mereka di Indonesia, dalam konser bertajuk Neo City- The Unity di Indonesia Arena. Untuk tahun ini, mereka hanya datang dengan enam personelnya, yaitu Doyoung, Jungwoo, Mark, Johnny, Yuta, dan Haechan.

Pada Minggu (16/2), selain konser hari kedua Niki: Buzz World Tour juga akan hadir konser grup band Linkin Park di Stadion Madya, Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat. Linkin Park hadir dengan personel dan vokalis baru mereka, Emily Armstrong dan drummer Colin Brittain. Kedatangan Linkin Park juga sekaligus untuk memperkenalkan album baru mereka, From Zero.(M-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik