Headline

Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.

Inspirasi dari Film

08/1/2018 07:43
Inspirasi dari Film
(MI/ARDI TERISTI)

PEMERAN utama laki-laki dalam film Surat Cinta untuk Starla, Jefri Nichol, 18, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang terlibat dan masyarakat yang telah menyaksikan film itu.

Film Surat Cinta untuk Starla hingga kabar ini diteruskan telah menembus 860 ribu penonton.

"Masyarakat Indonesia saat ini mengapresiasi film Indonesia dengan baik. Semoga film Indonesia bisa menjadi tuan rumah di negeri sendiri," kata Jefri dijumpai saat promosi film tersebut di Jogja City Mall, Jumat (5/1) sore.

Dia menambahkan, tidak ada target khusus jumlah penonton.

Menurut dia, yang terpenting film ini bisa ditonton sebanyak mungkin orang dan bisa menginspirasi.

Intinya film tentang cinta dan pencarian jati diri.

Selain cinta dan pencarian jati diri, pesan tersirat yang ada mendidik kepada anak dunia yang berkecimpung di dunia grafis untuk lebih punya peran dan visi dalam berkarya.

Film itu diharapkan bisa mengedukasi masyarakat mengenai perbedaan seni, street art, dan vandalisme.

"Karakter saya tentang pencarian jati diri. Semoga menjadi inspirasi untuk mengejar passion," pungkas dia. (AT/H-5)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Vicky
Berita Lainnya