Headline

Indonesia optimistis IEU-CEPA akan mengerek perdagangan hingga Rp975 triliun.

Fokus

Tiga sumber banjir Jakarta, yaitu kiriman air, curah hujan, dan rob.

11/8/2021 11:50

Vaksinasi Covid-19 Hampir Capai 4,5 Miliar Dosis di Seluruh Dunia

Petugas medis menyuntikan vaksin COVID-19 di pusat vaksinasi sementara yang didirikan di sebuah sekolah di Mumbai, India, Selasa (10/8). Menurut situs web Our World In Data, total vaksin Covid-19 yang diberikan di seluruh dunia mencapai 4,46 miliar pada Senin (9/10). Tiongkok, di mana virus corona pertama kali terdeteksi pada akhir 2019, memimpin upaya vaksinasi dengan lebih dari 1,78 miliar dosis. India berada di urutan kedua dengan lebih dari 508,6 juta dosis, diikuti oleh Amerika Serikat dengan sekitar 351,4 juta dosis. Di urutan keempat dan kelima ada Brasil dan Jerman yang mencatat masing-masing 153 juta dan 95 juta dosis. Berikutnya dalam daftar tersebut yaitu Inggris, Prancis, Indonesia, Meksiko, Italia, Rusia, dan Spanyol. AFP/NOAH SEELAM/PUNIT PARANJPE/Bro

Baca Juga