Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
PASAR properti hunian di Indonesia menunjukkan tanda-tanda pemulihan yang lebih stabil setelah melalui periode penuh tantangan. Laporan Savills 'Asia Pacific Real Estate Investment Q2 2025' mencatat pasar properti Indonesia mulai menemukan titik keseimbangan, meski pemulihan masih bersifat bertahap.
Sejalan dengan itu, survei 'Property Outlook 2025' oleh Knight Frank Indonesia yang dirilis awal tahun 2025 memperlihatkan optimisme pelaku usaha terhadap pertumbuhan sektor hunian, terutama di segmen rumah tapak.
Data terbaru dari Bank Indonesia turut mendukung tren tersebut, dengan Indeks Harga Properti Perumahan (IHPP) pada kuartal II 2025 meningkat tipis menjadi 110,13 poin dari 109,93 poin pada kuartal sebelumnya. Kenaikan moderat ini menandakan pasar mulai stabil, dengan daya beli masyarakat kembali pulih secara bertahap.
Di tengah momentum pemulihan ini, PT Qualitas Qunci Makmur, anak usaha dari PT Premier Qualitas Indonesia meluncurkan show unit terbaru tipe Gavril. Hunian dua lantai ini berdiri di atas lahan 104 m² dengan luas bangunan 130 m², menghadirkan 4+1 kamar tidur, 3+1 kamar mandi, dan dua carport dengan harga rumah yang dibanderol mulai dari Rp2,6 miliaran.
Unit ini ditujukan untuk keluarga muda dan aktif yang menginginkan hunian modern dengan aksesibilitas tinggi. Lokasinya strategis karena dikelilingi tiga jalur tol utama, yakni Tol JORR (Gerbang Jatiwarna), Tol Jagorawi (Gerbang Cibubur), dan Tol Cimanggis–Cibitung (Gerbang Cibubur). Kawasan ini pun sudah hidup dengan fasilitas premium seperti club house, gym, family park, swimming pool, dan kiddy pool, serta didukung berbagai rekanan bank ternama yang mempermudah proses Kredit Pemilikan Rumah (KPR).
"Peluncuran tipe Gavril merupakan jawaban atas kebutuhan keluarga muda yang menginginkan hunian modern, siap huni, dan berada di kawasan dengan aksesibilitas tinggi. Kami ingin menghadirkan pilihan yang tidak hanya nyaman, tetapi juga memiliki nilai investasi jangka panjang," ujar Director PT Premier Qualitas Indonesia, Benoit Giroux, dikutip dari siaran pers yang diterima, Minggu (14/9).
Untuk memberikan kemudahan bagi calon pembeli, PT Qualitas Qunci Makmur menghadirkan promo khusus berupa subsidi biaya KPR, subsidi DP hingga 2,5%, bebas biaya-biaya, gratis kanopi, sepeda listrik, AC dan instalasi PDAM, unit terbatas–syarat dan ketentuan berlaku.
Sementara itu, General Manager Sales & Marketing PT Qualitas Qunci Makmur Alfian Gani menambahkan, pihaknya optimistis kehadiran unit baru ini akan semakin memperkuat posisi PT Qaulits Qunci Makmur di pasar properti hunian Indonesia.
"Dengan fasilitas lengkap, lokasi strategis, serta dukungan rekanan perbankan, Gavril akan menjadi pilihan tepat bagi masyarakat yang mencari rumah ideal di kawasan berkembang," bebernya.
Dengan kondisi tersebut dan tren makroekonomi yang semakin kondusif, peluncuran Gavril diyakini akan memperkuat optimisme sektor properti nasional. (Fal/E-1)
Pembangunan Hiera Sport & Lifestyle Center di kawasan Hiera, BSD City, mencapai tahap topping off pada Kamis (28/1
Hunian dengan konsep premium, nyaman, taman hijau dan kesejukan khas Kota Bandung, kembali dihadirkan Summarecon Bandung
Di tengah pasar properti nasional yang masih berjuang keluar dari perlambatan, geliat pembangunan kawasan terpadu justru menunjukkan arah positif.
Munggu muncul sebagai sunrise property baru Bali, harga tanah masih kompetitif, LEVIRO Residences bangun hunian premium dengan potensi investasi tinggi.
Menanggapi permintaan hunian premium yang terus meningkat di Gading Serpong, Summarecon Serpong resmi memperkenalkan Bellefont, klaster hunian bergaya klasik Prancis
Pengembangan hunian dengan konsep adaptif sejalan dengan tren township dan green living yang semakin diminati masyarakat urban.
Dua proyek unggulan, yaitu Park Serpong tahap 4 & 5 serta Metropolis Marq Estate di Kota Tangerang, menjadi pendorong utama pencapaian ini.
Mengedepankan beragam konektivitas berskala nasional hingga mancanegara, Asthara Skyfront City dirancang sebagai ruang perkotaan mandiri.
Melihat permintaan pasar yang masih kuat akan produk properti, Paramount Land menggelar pameran properti bertema ‘Paramount Festival Kemerdekaan’ Property Expo.
Gethome, perusahaan proptech yang berdiri sejak 2017, berfokus pada penciptaan hunian berkualitas untuk keluarga muda Indonesia.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved