Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
PT Bank Negara Indonesia (BNI) melakukan transformasi pada layanan nasabah prioritas atau High Net Worth Individual (HNWI), yakni melalui peluncuran wajah baru layanan BNI Private. Direktur Consumer Banking BNI Corina Leyla Karnalies mengungkapkan transformasi tersebut mencerminkan komitmen perseroan dalam menjawab kebutuhan lintas generasi nasabah HNWI.
“Kami tidak hanya membantu nasabah mencapai kesejahteraan finansial, tetapi juga membangun warisan yang berdampak, baik bagi generasi nasabah maupun bagi lingkungan sekitar hingga memberikan privilege kelas dunia," ujar Corina.
Ia mengatakan BNI Private mendukung nasabah untuk berinvestasi pada produk-produk ESG melalui instrumen reksadana berbasis ramah lingkungan. Pihaknya juga menyediakan berbagai aktivitas sosial sehingga HNWI lebih berdampak terhadap lingkungan.
Sebagai bagian dari penyegaran layanan, BNI memperkenalkan dua kartu eksklusif, di antaranya Kartu Debit BNI Private dan Kartu Kredit BNI Visa Infinite Private. Selain menawarkan produk finansial, BNI Private juga memperluas jangkauannya secara internasional dengan menghadirkan layanan Wealth Management Singapore. Layanan ini memungkinkan nasabah mengakses berbagai instrumen investasi global yang dikurasi oleh tim penasihat ahli dengan manfaat eksklusif di Singapura.
Sebagai tambahan daya tarik, BNI juga menawarkan program Welcome Reward berupa iPhone 16 Pro Max bagi nasabah perorangan yang melakukan penempatan dana minimal Rp20 miliar.
“Dengan serangkaian manfaat premium dan layanan personal yang kami hadirkan, BNI Private siap menjadi solusi keuangan menyeluruh bagi nasabah HNWI yang mendambakan kenyamanan, eksklusivitas, dan nilai tambah lebih dalam setiap keputusan investasi mereka,” tandas Corina. (Ant/E-3)
Menyambut akhir tahun 2025, bank bjb kembali menghadirkan program promosi spesial bertajuk bjb Boom SurePrize.
Kampanye #PlayMyWay dilakukan sepanjang 2025 dengan berbagai aktivitas yang merangkul berbagai pihak untuk menghadirkan pengalaman autentik.
Data Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) per Juli 2025 menunjukkan bahwa pertumbuhan tabungan masyarakat dengan nominal di bawah Rp100 juta hanya mencapai 4,76% (yoy).
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menerbitkan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor 24 Tahun 2025 tentang Pengelolaan Rekening pada Bank Umum
Bank Woori Saudara (BWS) perkuat inovasi digital dengan fitur cross-border cardless withdrawal dan mobile banking, meningkatkan layanan transaksi nasabah.
Dalam memberdayakan masyarakat inklusi, bank yang didirikan pada 2010 sebagai Unit Usaha Syariah BTPN ini juga membuka kesempatan kepada semua terlibat menjadi manfaat bagi semua umat.
Peluncuran kartu ini guna menggaet potensi transaksi nasabah di akhir tahun menjelang libur natal dan tahun baru (Nataru) dan awal tahun 2025.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved