Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
MENTERI Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mengupayakan agar produksi nikel Indonesia tidak dikucilkan oleh Amerika Serikat (AS).
Ia menegaskan Indonesia siap melakukan perjanjian dagang bebas (free trade agreement/FTA) secara terbatas terkait mineral kritis dengan Amerika Serikat (AS). Luhut dalam waktu dekat akan terbang ke AS untuk membicarakan hal tersebut.
"Saya bilang kita tergantung Amerika, kalau Amerika mau (FTA terbatas), kita siap. Mungkin dengan perjanjian bebas secara terbatas," kata Luhut dalam konferensi pers di Kantor Kemenko Marves, Jakarta, Senin (10/4).
Baca juga :
Dikutip dari keterangan pers Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, Pemerintah AS akan menerbitkan pedoman kredit pajak bagi produsen baterai kendaraan listrik di bawah Undang-Undang (UU Pengurangan Inflasi. UU ini mencakup US$370 miliar dalam subsidi untuk teknologi energi bersih.
Baca juga :
Namun, baterai yang mengandung komponen sumber Indonesia dikhawatirkan tidak memenuhi syarat untuk kredit pajak Inflation Reduction Rate (IRA) secara penuh, karena Indonesia belum memiliki perjanjian perdagangan bebas terbatas dengan AS, utamanya soal mineral kritis seperti nikel.
"Kalau AS nggak mau, ya mau diapain. Yang rugi kan mereka juga, kita masih ada market lain," tegas Luhut.
Diakui Luhut, dengan AS menerapkan IRA akan membuat pasar energi negara Paman Sam jauh lebih menarik karena menawarkan paket perlindungan iklim dan energi.
Namun, Menko Marves menegaskan tidak mau ambil pusing soal kebijakan AS tersebut. Ia menyebut Indonesia kaya akan sumber daya mineral, sehingga diyakini pasar nikel dalam negeri akan tetap laku.
"Sebenarnya IRA itu yang membuat Amerika lebih menarik. Misalnya, penawaran gas yang akan banyak beralih ke AS. Tapi, dalam konteks (nikel) ini, kita masih oke. Kita akan buat prekursor dan katoda," ucapnya. (Z-8)
Kepala Pusat Makroekonomi Indef, M Rizal Taufikurahman, menjelaskan faktor global dan domestik yang memicu masuknya dana asing ke sektor nikel dan tambang logam Indonesia.
Harga nikel dunia di LME melonjak tajam menembus US$17.900 per ton pada Selasa (6/1). Rencana Indonesia memangkas kuota produksi 2026 jadi pemicu utama.
PT Mitra Murni Perkasa (MMP) dan Mitsui & Co Ltd resmi menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) sebagai langkah awal menjalin kolaborasi strategis dalam pemasaran high grade nikel matte.
Pertambangan nikel yang telah operasional selama 2,5 tahun dan banyak membawa manfaat dalam mensejahterakan masyarakat Suku Kawei.
Serangkaian temuan penting terkait praktik pertambangan nikel di Sulawesi Tenggara menjadi sorotan utama.
Ia menambahkan bahwa setelah dua fase tersebut, INA bahkan sudah membeli lahan untuk Fase III sebagai sinyal percepatan yang tidak main-main.
PRESIDEN Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan pada Rabu (21/1) bahwa beberapa wilayah di Eropa tidak lagi dapat dikenali. Benua itu disebutnya tidak menuju ke jalan yang benar.
PERDANA Menteri Qatar Mohammed bin Abdulrahman Al-Thani mengatakan di Forum Ekonomi Dunia (WEF) di Davos bahwa Dewan Perdamaian Gaza menawarkan jalan keluar.
ANGKATAN Bersenjata Kanada membuat model untuk mempersiapkan kemungkinan invasi Amerika Serikat (AS) setelah Donald Trump mengatakan ingin mencaplok wilayahnya.
Menurutnya, sektor-sektor yang paling terdampak aksi jual bersih (net sell) yaitu yang sensitif terhadap siklus ekonomi seperti perbankan, properti, dan konsumer.
Amerika Serikat mewajibkan calon tentara setidaknya memiliki kartu izin tinggal permanen (Green Card) atau telah menjadi warga negara AS (US Citizen).
Berdasarkan informasi yang dihimpun, Andini merupakan perempuan kelahiran Indonesia yang memutuskan untuk meniti karier di Amerika Serikat.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved