Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
KEMENTERIAN Kelautan dan Perikanan akan menenggalamkan 30 kapal penangkap ikan ilegal. Namun, kapan kapal-kapal tersebut akan ditenggelamkan belum diputuskan
"Yang pasti kita akan tenggelamkan 30 kapal itu setelah Idul Fitri," kata Menteri Kelautan dan Peringatan Susi Pujiastuti dalam acara buka puasa bersama dengan pimpinan media di kantor KKP Jakarta, Jumat (24/6).
Sejak Oktober 2014 hingga Februari 2016, KKP telah menenggelamkan 151 kapal pencuri ikan. Jumlah tersebut sebagian besar berasal dari sejumlah negara tetangga, antara lain 50 kapal Vietnam, 43 kapal Filipina, 21 kapal Thailand, 20 kapal Malaysia, dua kapal Papua Nugini, serta satu kapal Tiongkok dan 14 kapal berbendera Indonesia. (RO/OL-2)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved