Headline

Mantan finalis Idola Cilik dan kreator konten juga memilih menikah di KUA.

Fokus

Ketegangan antara Thailand dan Kamboja meningkat drastis sejak insiden perbatasan

Kompetisi Kreativitas Komunikasi Perusahaan Kawal Eksistensi Merek Digelar

Mediaindonesia.com
16/9/2021 18:20
Kompetisi Kreativitas Komunikasi Perusahaan Kawal Eksistensi Merek Digelar
Proses penjurian digelar secara virtual melalui zoom meeting.(DOK Pribadi.)

UNTUK pertama kali Majalah Mix-Marcomm menggelar program Indonesia Brand Communication Championship 2021. Program ini merupakan kompetisi kreativitas komunikasi dalam rangka mengawal eksistensi brand (merek) yang diikuti oleh perusahaan pemilik brand, leader, dan/atau tim brand guardian di perusahaan, serta agensi yang membantu komunikasi brand. 

"Rekognisi ini diselenggarakan dalam rangka menunjukkan kepada investor bahwa brand yang di-support-nya dikelola dan dikawal dengan baik oleh para wali merek (brand guardian) di perusahaan. Kami berharap melalui program ini, para pemilik merek dapat menjadikan kampanye brand ini sebagai brand credential yang dapat menambah kepercayaan konsumen. Sementara itu, bagi agensi branding-nya, rekognisi ini diharapkan dapat menunjukkan level of service mereka dalam mengawal komunikasi brand kliennya," papar Lis Hendriani, Pemimpin Redaksi Majalah Mix-Marcomm.
 
Lebih jauh ia menjelaskan, program Indonesia Brand Communication Championship 2021 dibagi ke dalam tiga kategori besar, yaitu kreativitas brand campaign (Creative Brand Campaign), perwalian dan pengawalan eksistensi brand (Brand Guardianship), dan keandalan agensi (Branding Agency) dalam membantu komunikasi brand. Masing-masing kategori lalu dibagi ke dalam beberapa subkategori. Kreativitas brand campaign dibagi menjadi TV Commercial, Brand Activation, Digital Brand Campaign, dan Integrated Brand Campaign. Perwalian dan pengawalan eksistensi brand dibagi ke dalam dua kategori, yakni Top Leader of Brand Guardian dan  Brand Guardian Team. Terakhir, keandalan agensi dalam membantu komunikasi brand hanya satu kategori.

Untuk menentukan pemenang, proses penjurian dilakukan selama empat hari, yakni 15, 19, 26, dan 27 Juli 2021 oleh tim juri yang terdiri dari pakar di bidang masing-masing, media, dan akademisi. Proses penjurian digelar secara virtual melalui zoom meeting. "Penjurian secara virtual ini dilakukan setelah materi terlebih dahulu dievaluasi dan dilihat oleh dewan juri," ujar Lis.

Adapun sembilan juri yang terlibat dalam champion.ship ini ialah Hasnul Suhaimi, dosen, komisaris perusahaan, dan business coach yang berpengalaman mengawal brand telekomunikasi selama lebih dari 30 tahun; Yuswohady, Managing Partner Inventure Indonesia dan penulis buku-buku best seller marketing; Kemal E. Gani, Chief Editor SWA Media Group; Wisnu Satya Putra, Managing Director Isobar & DX Digital Content; Djito Kasilo, dosen dan praktisi periklanan dan komunikasi marketing; Dyah Hasto Palupi, Senior Editor Majalah Swa; Elvera N. Makki, President IABC (International Association of Business Communicators) Indonesia Chapter & founder VMCS Communications and Social Impact Advisor; Amalia E. Maulana PhD, Branding Consultant & Ethnogrpher, founder of Etnomark Consulting; serta A. Edhy Aruman, dosen dan Senior Editor Majalah Mix Marcomm.

Kriteria penilaian disesuaikan dengan masing-masing kategori. Ada lima kriteria penilaian untuk Creative Brand Campaign, yaitu formulasi pesan yang disampaikan (message) dalam rangka mencapai objektif brand, strategi atau ide besar dari kampanye, eksekusi ide besar ke dalam berbagai channel, dan hasil kampanye. 

Baca juga: Indonesia Power Kembali Raih Penghargaan di Ajang ASEAN Coal Awards 2021

Brand Guardianship terkait pemahaman para guardian tentang brand essence, penjelasan tentang tonggak-tonggak bersejarah (milestone) dan pencapaian-pencapaian brand selama dikawal oleh para guardian ini, dan organisasi brand guardianship. Branding Agency dititkberatkan pada service blueprinting-nya, cara agensi melibatkan klien sebagai co-producer, dan strategi menciptakan client loyalty. (RO/OL-14)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya