Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
PANDEMI covid-19 berdampak signifikan pada pasar dan industri manufaktur. Hal itu mempengaruhi nilai dan perilaku serta bagaimana suatu produk, solusi, dan layanan dilihat dan dievaluasi.
Untuk itu guna mendukung sektor manufaktur di era new normal melalui pemanfaatan teknologi sebagai katalisator rencana pemulihan dan pengembangan bisnis, PT Pamerindo Indonesia berkolaborasi dengan PT Samsung Electronic Indonesia akan menyelenggarakan webinar TechTalk bertema, 'Manufacturing Outlook: New Trends & Opportunities' pada Kamis (29/4).
Baca juga: Investasi Sektor Manufaktur Ditargetkan Capai Rp323,56 Triliun
Events Director PT Pamerindo Indonesia Lia Basyuni mengatakan sebagai penyelenggara pameran industri terkemuka di Indonesia, pihaknya terus beradaptasi, mengembangkan inisiasi, dan berinovasi. Yang paling utama adalah agar bagaimana mereka dapat menjadi solution provider, dengan harapan inovasi dan tersebut dapat mendukung para pelaku industri manufaktur dalam memenuhi kebutuhan industri yang terus berkembang.
Acara yang dikemas melalui platform webinar ini akan membahas tentang tindakan jangka menengah, peluang jangka panjang, dan menghadirkan wawasan bisnis serta solusi bagi industri manufaktur melalui digitalisasi dan optimalisasi teknologi otomatisasi untuk ketahanan dan pengembangan bisnis.
Adopsi solusi mobilitas dapat dioptimalkan untuk meningkatkan operasional bisnis, dengan manajemen supply chain yang terukur dapat menjadi elemen penting dalam meminimalkan risiko operasi bisnis perusahaan dan pabrikan. Pamerindo Indonesia mengundang pelaku dan professional di sektor manufaktur untuk mengikuti webinar ini.
“Saya percaya topik yang akan dibawakan dalam webinar nanti dapat memberi wawasan baru bagi pelaku usaha khususnya di industri manufaktur khususnya supply chain, distribusi, maupun logistik sehingga mampu mengubah tantangan menjadi prospek dan kesempatan baru,” ujar Lia. (RO/A-1)
Fokus kebijakan, sebaiknya diarahkan pada segmen industri perakitan, pengujian, dan pengemasan (assembly, testing, and packaging) serta manufaktur komponen pendukung.
PEMERINTAH menyampaikan optimisme bahwa perekonomian Indonesia pada 2026 akan tumbuh solid seiring penguatan fundamental domestik.
Pada kuartal III 2025, sektor manufaktur mencatat pertumbuhan 5,58 persen (yoy) dan berkontribusi 17,39% terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) nasional.
Pembangunan kawasan hunian Grahayana Homes resmi dimulai melalui seremoni groundbreaking di Adiarsa Barat, Karawang Barat, pada Sabtu (29/11).
Ajang ini akan menampilkan berbagai solusi teknologi, mesin industri, otomasi, hingga manufaktur presisi dari 1,076 eksibitor terkemuka dari 29 negara.
CEO Solid Corp, George Santos, menerima penghargaan pada ajang Anugerah Penggerak Nusantara (APN) 2025 untuk kategori Industri dan Manufaktur.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved