Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
KEMENTERIAN Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas optimistis investasi di Indonesia akan pulih pada 2021. Tak tanggung-tanggung, Bappenas memprakirakan investasi akan mencapai 6,4% setelah cukup terdampak akibat pandemi covid-19 di tahun ini.
"Kami yakin bahwa pada 2021, investasi Indonesia akan mengalami pemulihan dengan pertumbuhan investasi sebesar 6,4%. Sehingga, investasi terhadap perekonomian Indoesia akan memberikan kontribusi 31,5%," ungkap Deputi Bidang Ekonomi Kementerian PPN/Bappenas Amalia A Widyasanti dalam acara Outlook Pembangunan 2021 secara virtual, Selasa (22/12).
Lebih lanjut, berdasarkan data Bappenas, realisasi investasi pada 2021 ditargetkan mencapai Rp858,5 triliun, lebih tinggi dibandingkan target realisasi 2020 yang mencapai Rp817,2 triliun.
Winny juga berharap, peranan dari investasi domestik akan terus meningkat degan nilai investasi Penanaman Modal Asing (PMA) dan Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) dari sektor industri pengolahan akan mencapai sektiar Rp270 triliun.
Selain itu, Kontribusi PMDN terhadap total realisasi PMA dan PMDN pada 2021 juga ditargetkan mencapai 49,7%, meningkat dibandingkan target 2020 sebesar 47,4%.
"Tentunya ini akan sangat didukung oleh adanya implementasi dari Undang-Undang Cipta Kerja serta iklim ketenagakerjaan yang lebih kondusif terhadap investor," tuturnya.
Baca juga: Ruko Tiga Lantai Rp1,7 Miliar di BSD City Sasar Pebisnis Mula
Perbaikan iklim usaha untuk investasi yang mendukung sektor prioritas nasional menjadi faktor yang utama dalam pemulihan ekonomi pada 2021. Kepastian hukum berusaha dan investasi diharapkan tercipta seiring implementasi UU Cipta Kerja.
Sementara itu, diharapkan pula adanya iklim ketenagakerjaan yang mendukung iklim investasi. Kemudahan usaha dan investasi juga diwujudkan melalui pelayanan perizinan investasi dengan Online Single Submission (OSS), insentif fiskal dan non fiskal untuk investasi teknologi menengah dan tinggi, dan fasilitasi permasalahan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) dan masalah lainnya.
Winny menambahkan, untuk mencapai sasaran pertumbuhan ekonomi 5% pada 2021 mendatang, dibutuhkan investasi sekitar Rp5.800 triliun hingga Rp5.900 triliun. Mengingat dana pemerintah dan BUMN terbatas, peran swasta menjadi krusial.
Pada 2021, dana pemerintah diproyeksikan akan berkontribusi sekitar 5% - 7,1% dalam investasi, belanja modal BUMN 4,9% -8,1% dan masyarakat atau swasta mencapai 84,7% - 90,1%
"Catatan kami bahwa untuk kebutuhan investasi ini sebagian besar akan dikontribusikan oleh sektor swasta. Dengan demikian sektor swasta memiliki peranan yang sangat penting dalam mendorong pertumbuhan perekonomian kita di 2021," pungkas Winny. (OL-4)
Paviliun Indonesia tidak hanya menyajikan kekayaan alam dan keberagaman budaya Indonesia, tetapi juga memperkenalkan potensi ekonomi, peluang investasi, dan kerja sama di panggung global.
DEPUTI Bidang Pangan, Sumber Daya Alam, dan Lingkungan Hidup Bappenas menekankan agar pemanfaatan potensi keanekaragaman hayati harus dikelola secara bertanggung jawab.
Pemprov Kalsel juga berkomitmen mendorong pemanfaatan Geopark Meratus sebagai penggerak ekonomi lokal yang inklusif dan berkelanjutan.
Otorita IKN gelar forum internasional ICDP bahas transisi energi berkeadilan, dihadiri 43 delegasi dunia dan kunjungan ke PLTS Nusantara.
LP3ES menegaskan pentingnya percepatan penurunan stunting di tengah sorotan isu MBG, dengan kolaborasi lintas sektor dan dukungan filantropi seperti Tanoto Foundation.
Penyusunan dokumen ini dilatarbelakangi adanya tantangan besar yang dihadapi UMKM dalam beradaptasi terhadap perubahan iklim global dan tuntutan menuju ekonomi rendah karbon.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved