Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
PANDEMI covid-19 berdampak pada sisi permintaan dan penawaran minyak dunia, sekaligus sangat mempengaruhi pada operasional industri migas. Turunnya permintaan global mengakibatkan anjloknya harga minyak.
Pada 21 April lalu harga minyak di Amerika Serikat menyentuh angka minus US$37.63 per barel, berada pada level terendah sepanjang sejarah. Kondisi ini menekan sektor migas hingga ke hulu.
Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral, Arifin Tasrif berpendapat untuk memperbaiki dan menjaga sektor migas tidak semakin terpuruk pemerintah memiliki target recovery jangka panjang hingga 2030.
Salah satunya produksi minyak hingga 1 juta barel/hari. “Harus kita hadapi, kita punya keyakinan mampu mencapai target tersebut. Ada 12 potensi wilayah kerja yang akan dioptimalkan,” ungkap Arifin dalam acara Pime Talk News di Metro TV, Senin (14/9).
Ia menyebutkan ada 68 cekungan potensi migas yang belum digarap.
Ketua Komisi VII DPR RI, Sugeng Suparwoto menilai perlu ada suasana baru di sektor hulu migas demi mengatasi tantangan sektor hulu ke depan. “Saat ini, strategi kita adalah bagaimana mendorong agar insentif-insentif baik berupa penyederhanaan regulasi atau pajak nonpajak mendorong agar aturan hulu diubah agar menarik.”
Direktur Utama PT Pertamina (Persero), Nicke Widyawati menjelaskan Pertamina tengah terhantam triple shock akibat pademi korona, mulai dari penurunan volume penjualan BBM, melemahnya nilai tukar rupiah hingga titik terendah pada Maret 2020, serta menurunnya harga ICP hingga menyentuh level terendah pada April 2020.
Namun, kata dia, sebagai satu-satunya perusahaan negara yang bergerak dalam migas, Pertamina tetap menjalankan kewajibannya. Pihaknya tetap menjaga pasokan energi pada seluruh masyarakat dan industri.
“Seluruh kilang tetap beroperasi, produksi BBM tetap jalan, SPBU semua buka, pasokan aman, stok aman, sampai saat ini. Ini kewajiban yang terus kami lakukan. Pertamina juga terus mengemban tugas untuk pendistribusian BBM Satu Harga yang hingga 2024 ditargetkan mencapai angka 490 titik,” jelas Nicke.
Di tengah situasi yang penuh tantangan, tambah dia, Pertamina tetap berupaya untuk memberikan kontribusi maksimal dalam penanganan covid-19. Di antaranya membangun RS khusus covid-19, membantu 124 RS lain yang tersebar di seluruh Indonesia, ikut menyalurkan alat pelindung diri (APD), membantu UMKM untuk bangkit termasuk penyelenggaraan virtual event untuk pameran. Pertamina hadir serta berperan sebagai penggerak ekonomi masyarakat.
Tidak hanya itu, perseroan juga berkontribusi dalam membantu pemerintah mengejar target bauran energi baru terbarukan nasional sebesar 23% pada 2025. Hal itu sejalan dengan tren dari permintaan energi global yang diperkirakan mencapai puncak konsumsi energi fosil pada 2030, setelahnya kontribusi sektor EBT akan meningkat pesat.
Pandemi covid-19 membuat tren percepatan transisi ke sektor EBT menjadi 2030, dari estimasi sebelumnya pada 2033. “Sehingga kita harus bergegas masuk ke EBT,” ungkap Nicke.
Ia menyebutkan perseroan terus berupaya mengembangkan riset dan meningkatkan penggunaan teknologi. Sejumlah produk berbasis EBT yang tengah diinisiasi Pertamina dengan empat pilar, yakni geothermal, bio-energi, gas, EV-Battery. (Gan/S1-25)
Untuk itu Imron meminta Pertamina agar terus meningkatkan kinerja, melalui lifting yang terus meningkat diharapkan bisa mendukung upaya ketahanan energi nasional.
Di Provinsi Aceh, dari total 156 SPBU, sebanyak 151 SPBU atau sekitar 97% telah kembali beroperasi.
Anggapan bahwa mengisi bensin di siang hari mendapatkan volume lebih sedikit ketimbang di malam hari memang memiliki landasan ilmiah, namun dampaknya tidaklah signifikan.
Pada periode libur panjang dan musim perayaan, masyarakat cenderung beralih menggunakan BBM berkualitas demi menjaga performa kendaraan selama perjalanan jarak jauh.
Dari Stasiun Labuan di Kota Medan, setiap harinya dialirkan setidaknya 1.020 kilo liter BBM jenis Pertamax, Pertalite, dan Bio Solar menuju Siantar.
Pentingnya uji tera alat ukur BBM di SPBU sebagai bagian dari upaya menjaga kepercayaan konsumen
KOLABORASI lintas BUMN dan pemangku kepentingan menjadi kunci dalam mempercepat pemulihan masyarakat pascabencana banjir yang melanda Aceh.
Dia mengatakan industri pertahanan dalam negeri, misalnya PT Pindad, saat ini mampu memproduksi peluru-peluru kaliber kecil misalnya yang berukuran 5,56 mm dan 7,62 mm.
Pemerintah bersiap melakukan intervensi strategis di sektor tekstil nasional menyusul kolapsnya PT Sri Rejeki Isman Tbk (Sritex), salah satu pemain terbesar industri tekstil.
CEO Danantara Rosan Perkasa Roeslani mengungkapkan pemerintah tengah mengkaji pembentukan badan usaha milik negara (BUMN) di sektor tekstil.
ANGGOTA Komisi VI DPR RI dari Fraksi Partai NasDem Asep Wahyuwijaya menilai, inisiatif pemerintah untuk mendirikan BUMN tekstil merupakan langkah yang tepat dan strategis.
Kritik Prabowo itu khususnya ditujukan pada direksi dan komisaris perusahaan pelat merah yang mencatatkan kerugian namun tetap meminta tantiem atau bonus.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved