Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
BERINVESTASI tidak harus menunggu kaya. Di usia muda pun bisa berinvestasi dan bisa mengembangkan bisnis sejak dini. Bahkan investasi di Reksadana Pasar Uang bisa dimulai dari jumlah kecil yakni Rp10 ribu. N. Anie Puspitasari, Chief Marketing Officer Narada Asset Management menyampaikan hal itu dalam kampanye #investasibukanpunyaorangkayasaja #investasipunyasemuaorang di Jakarta, Selasa (23/7).
"Kami ingin menunjukkan bahwa investasi bisa untuk siapa saja dan mengajak anak muda memulai investasi sedini mungkin," kata Anie seraya memperkenalkan Narada Milenesia Cash Fund untuk kalangan milenial.
Menurutnya produk yang dipunyai ini menjawab kebutuhan para milenial yang ingin berinvestasi namun belum berani memulai.
"Ini cocok untuk para milenial yang ingin menikmati hidup tapi tetap memiliki tabungan," lanjutnya.
Pada kesempatan sama Ligwina Hananto, Lead Financial Trainer QM Financial mengatakan bahwa pada prinsipnya tujuan keuangan adalah menentukan nilai rupiah yang dibutuhkan dan menghitung jangka waktu.
baca juga: El Chapo Ajukan Banding Atas Vonis Seumur Hidup
"Dengan tujuan keuangan yang jelas, maka kita dapat mengetahui kebutuhan kita apa saja. Dan kemudian menyiapkan keuangan dengan menggunakan instrumen investasi yang sesuai. Reksadana Pasar Uang ini salah satu instrumen yang sesuai untuk menyiapkan tujuan keuangan jangka pendek atau di bawah tiga tahun. Menabung saja tidak cukup untuk mencapai tujuan keuangan, salah satunya disebabkan karena inflasi. Oleh karena itu, memulai investasi sejak dini dengan Reksadana Pasar Uang akan membantu tercapainya tujuan keuangan," sarannya. (OL-3)
DI tengah dinamika pasar global dan domestik yang tidak menentu, investor dihadapkan pada tantangan untuk menjaga keseimbangan antara risiko dan peluang.
OJK bersama PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) resmi mengintegrasikan sistem perizinan dan pendaftaran reksa dana untuk meningkatkan efisiensi administrasi di pasar modal.
Indonesia berada di ambang peluncuran instrumen investasi syariah baru yang diprediksi mengubah lanskap ekosistem emas nasional: Reksa Dana Bursa (RDB) Emas Syariah perdana.
STAR Asset Management (STAR AM) resmi menandatangani perjanjian kerja sama dengan Bank Sinarmas terkait penyediaan fasilitas kredit bagi produk Reksa Dana STAR Stable Income Fund.
IIM terus memperluas cakupan dan pendalaman manfaat program Corporate Social Responsibility (CSR) dengan dampak sosial berkelanjutan.
Pergeseran Perspektif Gen Z Pengaruhi Keputusan Berinvestasi
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved