Headline

Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.

Gara-Gara Impor Migas, Defisit Dagang Berlanjut Tahun Ini

Andhika Prasetyo
11/1/2019 19:00
Gara-Gara Impor Migas, Defisit Dagang Berlanjut Tahun Ini
(MI/Rommy Pujianto)

MENTERI Koordinator bidang Perekonomian Darmin Nasution memprediksi Indonesia belum akan mengalami surplus neraca perdagangan tahun ini. Selama Indonesia belum mampu menekan impor minyak dan gas (migas), surplus neraca dagang akan sulit dicapai.

"Neraca perdagangan kita itu yang berat di migasnya," ujar Darmin di kantornya, Jakarta, Jumat (11/1).

Ia menyebutkan, terakhir kali Indonesia mengalami surplus migas adalah pada 2001. Setelah itu, kondisinya terus memburuk hingga saat ini menyumbang defisit yang sangat besar.

"Sekarang nonmigas kita surplus, tapi defisit migasnya terlalu besar sehingga totalnya jadi defisit," sebutnya.

Sepanjang Januari hingga November 2018, sektor migas menyumbang defisit sebesar US$12,15 miliar. Adapun sektor nonmigas mampu mencapai surplus senilai US$4,63 miliar.

Dari data tersebut terlihat jelas kinerja, baik di sektor nonmigas belum mampu menopang jebloknya perdagangan di sektor migas. Pada akhirnya Indonesia tetap mengalami defisit neraca perdagangan secara keseluruhan sebesar US$7,52 miliar. (A-2)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya