Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
PASANGAN calon Presiden dan Wakil Presiden, Joko Widodo dan KH Ma'ruf Amin menyiapkan arus baru ekonomi Indonesia 2024.
"Konsep arus baru ekonomi Indonesia 2024 ini meletakkan dasar-dasar kebijakan ekonomi supaya ekonomi Indonesia tinggal landas pada 2024," ujar Kiai Ma'ruf setelah bertemu Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf di Rumah Cemara 19 Jakarta, Sabtu (1/9).
Ma'ruf berharap arus baru ekonomi itu, Indonesia menjadi negara sejahtera.
"Tidak ada lagi konflik primordial, tidak ada disparitas pusat-daerah serta lokal-global," terang Ma'ruf yang didampingi juru bicara TKN Jokowi-Ma'ruf, Dedy Mizwar, dan Wakil Ketua Tim Kampanye, Moeldoko.
Menjawab pertanyaan tenang melemahnya rupiah terhadap dolar, Ma'ruf menjawab persoalan itu tidak berdiri sendiri, melainkan karena pengaruh global.
"Pemerintah sudah menyiapkan langkah antisipasi untuk memininalisasi dampaknya," tegas Ma'ruf.
Ma'ruf juga menjawab, bila dikatakan harga kebutuhan pokok mahal, itu bersifat relatif.
"Yang pasti secara ekonomo kita siapkan landasannya untuk mewujudkan keadilan sosial," pungkasnya. (RO/OL-1)
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved