Headline

Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.

Resmi, Budi Waseso Pimpin Bulog

Andhika Prasetyo
27/4/2018 15:15
Resmi, Budi Waseso Pimpin Bulog
(Dok. MI)

DALAM rangka mempercepat akselerasi program-program pemerintah dan memperkuat ketahanan pangan, Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menetapkan susunan Direksi baru di Perusahaan Umum Badan Usaha Logistik (Perum Bulog) pada Jumat (27/04).

Keputusan tersebut ditetapkan dalam Surat Keputusan Menteri BUMN Nomor SK-115/MBU/04/2018 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Anggota-Anggota Direksi Perum Bulog.

Dalam salinan keputusan itu, Komisaris Jenderal (Purnawirawan) Budi Waseso diangkat menjadi Direktur Utama Bulog menggantikan Djarot Kusumayakti. Adapun Triyana yang sebelumnya merupakan bagian dari direksi Airnav, diangkat menjadi Direktur Keuangan menggantikan Pardiman yang digeser ke PT Bio Farma.

Pada saat yang sama, Kementerian BUMN juga menetapkan Teten Masduki sebagai Ketua Dewan Pengawas Bulog menggantikan Sudar Sastro Atmojo. Keputusan tersebut tertuang dalam Surat Keputusan Menteri BUMN Nomor: SK-116/MBU/04/2018. (X-12)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ahmad Punto
Berita Lainnya