Headline

Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.

Presiden: Akhir Bulan Tarif Tol Turun

Rudy Polycarpus
23/3/2018 19:35
Presiden: Akhir Bulan Tarif Tol Turun
(ANTARA)

PRESIDEN Joko Widodo memastikan penurunan tarif tol akan dilakukan pada akhir Maret ini. Diharapkan perubahan tarif ini bisa menarik minat angkut masuk jalan tol serta menurunkan cost pelaku usaha angkutan logistik yang berdampak pada pengurangan harga barang.

"Saya pikir, mungkin bisa turun 20%, 30%. Untuk logistik yang terutama. Mungkin minggu depan, akhir bulan ini sudah. Tinggal ngitung saja kok ini," ujar Presiden di Kantor Setneg, Jakarta, Jumat (23/3).

Ia menjelaskan, sedikitnya ada tiga skema yang tengah dikaji pemerintah, antara lain memperpanjang masa konsesi pengelolaan jalan tol, serta memberi keringanan pajak bagi investor.

Menurut Jokowi, pemberian insentif tax holiday terhadap proyek pionir itu bisa menekan biaya tarif tol.

"Sehingga beban cost terhadap perhitungan yang nanti muncul terhadap tarif itu berkurang. Sehingga beban cost terhadap perhitungan yang nanti muncul terhadap tarif itu berkurang," tandasnya.

Presiden menambahkan, kebijakan ini merupakan aspirasi langsung dari sopir truk logistik di Pulau Jawa dan Sumatra. Mereka mengeluhkan tarif tol yang mahal sehingga lebih memilih jalur jalan arteri dibandingkan tol.

Ia menegaskan kebijakan memperpanjang konsesi juga semata-mata dilakukan untuk meningkatkan efisiensi ekonomi, juga daya saing bangsa.

"Barangnya (jalan tol) kan ada di negara kita, barangnya ada di Indonesia. Kalau dipindah kepemilikannya, kemudian dibawa pulang (ke luar negeri), itu baru boleh ramai," ujar Jokowi. (X-12)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ahmad Punto
Berita Lainnya