Headline

Reformasi di sisi penerimaan negara tetap dilakukan

Fokus

Operasi yang tertunda karena kendala biaya membuat kerusakan katup jantung Windy semakin parah

Marcel Siahaan: Berbakti lewat Lagu Chrisye

Tosiani
22/12/2018 16:05
Marcel Siahaan: Berbakti lewat Lagu Chrisye
(MI/Tosiani)

Penyanyi Marcel Siahaan bangga bisa menyanyikan lagu-lagu milik maestro musik almarhum Chrisye dan terlibat dalam konser 'Tembang Persada Sang Tritunggal: Erros Djarot, Chrisye, dan Yockie Suryoprayogo (ECY)' pada Februari 2019 mendatang.

Ditemui di kawasan SCBD Jakarta Selatan, Kamis (20/12), Marcel menceritakan, pertama kali ia mendengar adanya project konser itu dari Music Director, Krisna Prameswara. Kebetulan Marcel juga sangat menyukai lagu-lagu Chrisye sehingga langsung setuju ketika didaulat untuk membawakan lagu-lagu milik almarhum pada konser tersebut.

"Pertama dengar ada proyek ini waktu ketemu Krisna, lalu cerita mau bikin konser namanya ECY. Saya bilang lagu yang saya suka dari album Badai Pasti Berlalu, musiknya tidak bisa dilupain begitu saja,"tutur Marcel.
Album itu, katanya, kerap menemani ibunda Marcel yang juga penggemar almarhum Chrisye. Karenanya, lagu-lagu milik almarhum akrab ia dengarkan sejak kecil tiap kali berada di mobil menuju sekolah.

"Kaset-kaset ini, kalau bisa teriak mereka akan teriak saking sering diputar. Lagu seperti Leni, Malam Pertama, Sayang adalah lagu-lagu yang mama selalu putar. Saya merasa terhormat bisa nyanyiin lagu-lagu yang biasa mama putar, saya merasa berbakti pada mama," katanya.

Berkesempatan menyanyikan lagu-lagu dari tiga musisi besar Erros, Chrisye, Yockie (ECY), diakui Marcel, memunculkan tantangan tersendiri dalam kerja bermusik. Apalagi Krisna dalam pandangannya adalah pemain kerboard yang jenius. Ia berterimakasih bisa terlibat konser itu.

"Menyanyikan lagu mereka bertiga adalah tantangan saya dalam kerja musik. Tentu akan jadi bottom line,"ujar Marcell
Chrisye, menurutnya, tidak hanya telah membuat sebuah titik dalam sejarah musik di Indonesia. Chrisye malah sudah membuat sebuah gambar yang begitu besar dan fenomenal.

"Ia (Chrisye) juga selalu menjadi dirinya sendiri, jadi mungkin itu yang membuat saya tidak terlalu terbebani dalam bernyanyi. Saya berusaha menjadi diri sendiri ketika membawakan lagu-lagu beliau, Yockie dan Eros. Beban selalu ada, tapi saya tidak ingin menganggap itu beban," lanjutnya. (TS/M-2)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Irana Shalindra
Berita Lainnya