Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Jadwal Persib vs Bangkok United dan Live Streaming

Media Indonesia
10/12/2025 19:25
Jadwal Persib  vs Bangkok United dan Live Streaming
Persib(Instagram/@bojanhodakluka)

PERTANDINGAN Persib Bandung vs Bangkok United digelar malam ini. Jadwal lengkap di matchday keenam Grup G AFC Champions League 2 2025-2026 sudah dirilis. 

Penonton dapat menyaksikan pertandingan ini di GTV sebagai pemegang siaran resmi dari AFC Champions League 2 2025-2026. Pertandingan disiarkan Rabu (10/12) live mulai pukul 18.45 WIB.

Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak menegaskan agar pemainnya tak menganggap enteng rival mereak Bangkok United. Laga ini menjadi laga pamungkas bagi Persib. Sebab, persib menjadi salah satu tim terbaik di grup. 

"Pada pertemuan pertama di Thailand, mereka cukup menyulitkan. Jadi kami berharap bisa mendapatkan hasil yang positif," ujar Hodak.

Tim Maung Bandung perlu mengamankan satu poin untuk bisa melanjutkan  ke babak 16 besar.  Oleh karena itu, Hodak ingin anak asuhannya bisa menang melawan tim dari negeri Siam itu.

Kapten Persib Bandung Marc Klok optimistis timnya dapat melaju ke babak 16 besar. Ia juga menyebut bahwa performa tim cukup baik untuk melawan Bangkok United.

Menurutnya meraih kemenangan bukan hanya untuk tim tetapi juga kebanggaan kota Bandung.

"Kami semua tahu target apa yang ingin diraih saat ini. Ini waktunya kami untuk mendapatkannya," ucap dia. (Ant/H-4)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Indriyani Astuti
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik